Author Topic: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah  (Read 15078 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Pecinta Ibadah

  • FIK - Senior
  • ****
  • Posts: 271
  • Reputation Power:
  • Laa Ilaha Ilallah
  • Denominasi: MUSLIM
JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« on: October 31, 2012, 10:34:27 PM »
adakah yang keberatan Jika Indonesia menjadi negara Syariat??

setiap opini diberikan 1 saja alasanya.
Yesus adalah "GURU", Muhammad adalah "Pemimpin" mereka adalah "Manusia-manusia terbaik"

Offline John Paul III

  • Administrator
  • Hero Member
  • *****
  • Posts: 797
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #1 on: November 01, 2012, 07:49:19 AM »
Negara syariat yg seperti apa ??

Bukannya sekarang udah syariat nih...?

Buktinya bangun gereja dilarang-larang..

Offline Leonardo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1772
  • Reputation Power:
  • katolik
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #2 on: November 01, 2012, 08:28:16 AM »
adakah yang keberatan Jika Indonesia menjadi negara Syariat??

setiap opini diberikan 1 saja alasanya.
Tidak setuju karena bertubrukan dengan dasar negara Pancasila... :afro:
In Omnibus Caritas

Offline Ignas

  • Moderator
  • FIK - Senior
  • *****
  • Posts: 451
  • Reputation Power:
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #3 on: November 01, 2012, 10:59:07 AM »
adakah yang keberatan Jika Indonesia menjadi negara Syariat??
setiap opini diberikan 1 saja alasanya.

memang selama ini bro keberatan dgn Pedoman Negara Indonesia (i.e. Pancasila)..?
Saya berdosa, saya berdosa, saya sungguh berdosa.

Offline Pecinta Ibadah

  • FIK - Senior
  • ****
  • Posts: 271
  • Reputation Power:
  • Laa Ilaha Ilallah
  • Denominasi: MUSLIM
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #4 on: November 01, 2012, 11:17:33 AM »
Negara syariat yg seperti apa ??

negara syariat : Dalam bukunya Min Fiqh al-Daulah fî al-Islâm (1997), dan Madkhal li Dirâsat al-Syariah al-Islâmiyyah (2001), Yusuf Qardhawi secara khusus banyak membahas tentang fondasi negara yang disusun berdasarkan syariat Islam. Qardhawi menyebut negara tersebut sebagai al-Daulah al-Syar’iyyah al-Dustûriyyah (Qardhawi, 1997:46), yakni sebagai sebuah daulah konstitusional yang berdasarkan pada prinsip-prinsip dasar syariat Islam. Konstitusinya tercermin dalam aturan-aturan Islam dan hukum-hukum syariat yang termatub dalam al-Qur`an dan al-Hadits, baik mengenai masalah akidah, ibadah, akhlak, muamalah, maupun berbagai aspek kehidupan lainnya.
selengkapnya: http://ppiturki.org/main/catatan/tulisan-anda-2/prinsip-dasar-syariat-islam-sebagai-fondasi-negara-perspektif-yusuf-qardhawi/


Bukannya sekarang udah syariat nih...?

Buktinya bangun gereja dilarang-larang..

Pelarangan buat Gereja TIDAK TEPAT sepertinya, mungkin yang lebih TEPAT adalah MENSYARATKAN pendirian Gereja. saya pikir rekan Kristen sudah lebih tahu bagaimana perundangan tentang hal tsb.
Yesus adalah "GURU", Muhammad adalah "Pemimpin" mereka adalah "Manusia-manusia terbaik"

Offline Pecinta Ibadah

  • FIK - Senior
  • ****
  • Posts: 271
  • Reputation Power:
  • Laa Ilaha Ilallah
  • Denominasi: MUSLIM
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #5 on: November 01, 2012, 11:19:17 AM »
Tidak setuju karena bertubrukan dengan dasar negara Pancasila... :afro:
:D :D

dari ideologi PANCASILA beralih ke SYARIAH.. bukan bertubrukan, namun diganti.. keberatanya di bagian mana??
Yesus adalah "GURU", Muhammad adalah "Pemimpin" mereka adalah "Manusia-manusia terbaik"

Offline Pecinta Ibadah

  • FIK - Senior
  • ****
  • Posts: 271
  • Reputation Power:
  • Laa Ilaha Ilallah
  • Denominasi: MUSLIM
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #6 on: November 01, 2012, 11:22:45 AM »
memang selama ini bro keberatan dgn Pedoman Negara Indonesia (i.e. Pancasila)..?

tidak keberatan sama sekali dengan ideologi pancasila, namun jika diganti dengan syariat saya setuju. tidak digantipun setuju..

dalam sistem demokrasi, jika pada suatu saat nanti masyarakat Indonesia sebagian besar menginginkan perubahan tersebut maka saya mungkin ada didalamnya.. mengganti yang lama dengan yang baru BUKAN berarti tidak suka atau anti dengan yang lama.
Yesus adalah "GURU", Muhammad adalah "Pemimpin" mereka adalah "Manusia-manusia terbaik"

Offline Leonardo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1772
  • Reputation Power:
  • katolik
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #7 on: November 01, 2012, 11:42:04 AM »
:D :D

dari ideologi PANCASILA beralih ke SYARIAH.. bukan bertubrukan, namun diganti.. keberatanya di bagian mana??
di semuanya  :D

In real world saya kok kurang yakin yah even saudara2 muslim sendiri karena terbukti dari setiap pemilu porsentase partai islam tambah hari tambah menyusut...
In Omnibus Caritas

Offline Pecinta Ibadah

  • FIK - Senior
  • ****
  • Posts: 271
  • Reputation Power:
  • Laa Ilaha Ilallah
  • Denominasi: MUSLIM
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #8 on: November 01, 2012, 11:59:19 AM »
di semuanya  :D

In real world saya kok kurang yakin yah even saudara2 muslim sendiri karena terbukti dari setiap pemilu porsentase partai islam tambah hari tambah menyusut...

ambil saja contoh dari penrapan syariah yang kurang setujunya bro??
Yesus adalah "GURU", Muhammad adalah "Pemimpin" mereka adalah "Manusia-manusia terbaik"

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #9 on: November 01, 2012, 12:57:38 PM »
ambil saja contoh dari penrapan syariah yang kurang setujunya bro??

KEBERATAN........!!!!

Karena orang non-muslim akan berstatus dzimmi, harus membayar pajak perlindungan dan keamanan, dan diperlakukan sebagai warga kelas dua. Padahal kami lahir dan dibesarkan di negeri ini. Kami berhutang kepada tanah air kami, tetapi tidak berhutang kepada Islam, jadi tidak selayaknya diperlakukan sebagai warga yang numpang/kontrak.....!!!!

πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

Offline Leonardo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1772
  • Reputation Power:
  • katolik
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #10 on: November 01, 2012, 01:22:39 PM »
ambil saja contoh dari penrapan syariah yang kurang setujunya bro??
Bagaimana kebijakan syariah tentang kebebasan beribadah dan mendirikan rumah ibadah agama lain...

kalau dalam negara Pancasila saja tuntutan GKI Yasmin tidak bisa dipenuhi walau sudah diputuskan di level MA bagaiamana lagi nasibnya di tangan pemerintah syariah... :doh:
In Omnibus Caritas

Offline Jenova

  • Administrator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1794
  • Reputation Power:
  • Joining in endless praise...
  • Denominasi: Catholic
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #11 on: November 01, 2012, 03:46:24 PM »
Aku pribadi ga setuju kalo Indonesia dijadikan negara syariat Islam, simply karena bertentangan dengan dasar2 dan latar belakang didirikannya NKRI..  :)

Atau mungkin bro PI bisa menjelaskan dulu mengapa ideologi Pancasila perlu diganti ke syariat Islam, supaya diskusinya bisa berkembang dan lebih terarah?
Love is not merely a sentiment, it is an act of will.
(Benedict XVI)

Offline Djo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1503
  • Reputation Power:
  • Denominasi: kharismatik
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #12 on: November 01, 2012, 06:41:33 PM »
adakah yang keberatan Jika Indonesia menjadi negara Syariat??

setiap opini diberikan 1 saja alasanya.
Lebih baik lihat dulu propinsi yg menerapkan syariah, nggak usah langsung secara nasional.

Bro liat di aceh itu rakyatnya bagaimana....., ladang ganja dimana2, jadi tempat latihan teroris pula.

Bagaimana ekonomi sosial disana ? apakah lebih baik dari tempat2 yg lain ?





Trust and Obey....!  Miracle is on the way !!

Offline SworDPen

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 108
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Departement of Philosophy
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #13 on: November 01, 2012, 07:47:51 PM »
Perhatikan baik2....

adakah yang keberatan Jika Indonesia menjadi negara Syariat??

setiap opini diberikan 1 saja alasanya.
Jika ada banyak tipe orang seperti yang di atas ini (bukan agamanya, tapi pola pikirnya)kira kira apa yang terjadi?
Jika ada banyak orang Buddha yang bertanya,"Mengapa negara ini gak diatur saja dengan aturan agama kami?"
dan
Jika ada banyak orang Hindu yang bertanya,"Mengapa negara ini gak diatur saja dengan hukum kami?"
dan
Jika ada banyak orang Kristen yang bertanya,"Mengapa negara ini gak diatur saja dengan Kitab kami?"
dan juga agama agama lainnya, bahkan orang atheis, skeptis, penganut sinkritisme, Kejawen, Animisme, sosialis, ikut berpikir demikian,

Pikirlah, apa yang akan terjadi di republik ini?
negara ini didiami oleh penduduk yang heterogen, jadi hukum sebaiknya tidak dibentuk oleh sekelompok orang saja.

Mungkin anda akan bilang, Oh, Islam agama yang baik, mengatur segala hal, bla bla, satu buku bisa anda ceritakan

hei, itukan opini anda

orang Buddha juga bisa bilang gitu, atheis, Kristen, semua juga bisa bilang begitu
menurut mereka ya kepercayaan mereka yang terbaik.

Mengapa harus pake syariah?
Pikir dalam koridor kebangsaan, lupakan dulu fanatisme.
(Kita Kristen juga bisa bilang, aturan kasih aja beres dah, tidak harus ribet, jangan jangan nati kita masuk WC umum dengan kaki kanan duluan bisa didenda? WTH!!!)

Okelah, anggaplah, per impossible, usul anda diterima, syariah diterima Indonesia dengan senyuman tulus dan lapang dada

Kira2 apa yang akan terjadi? Pikirlah, saya kira anda mampu berpikir.

Kemudian tiba2 ada golongan mayoritas yang menafsirkan ayat ayat Quran anda dan mengajukan perubahan lagi,

10 tahun, ada kejadian seperti itu lagi,

terus berulang

lalu mau jadi apa bangsa ini mas????

Saya tidak mebahas dan menyerang agama anda

Saya mempertanyakan idealisme destruktif disintegratif anda :whistle:


Saya



Mempertanyakan



Pemikiran



Anda

Salam
Semoga pendidikan bangsa ini semakin baik dari hari ke hari
fides quaerens intellectum

Offline Pecinta Ibadah

  • FIK - Senior
  • ****
  • Posts: 271
  • Reputation Power:
  • Laa Ilaha Ilallah
  • Denominasi: MUSLIM
Re: JIKA Indonesia menjadi Daulah Islamiyah
« Reply #14 on: November 01, 2012, 08:31:23 PM »
sudah terjawab. saya belum mau untuk melebarkan materi. hanya melihat pandangan saja..…

selanjutnya wewenang moderator apa mau di lock atau dibuka terus untuk melihat pandangan netter lain. trims
Yesus adalah "GURU", Muhammad adalah "Pemimpin" mereka adalah "Manusia-manusia terbaik"