Author Topic: Kemenangan Obama Tak Luput dari Dukungan Warga Katolik  (Read 253 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline detik

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1692
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Kemenangan Obama Tak Luput dari Dukungan Warga Katolik
« on: November 09, 2012, 10:27:12 AM »
 CHICAGO - Poling pascaPemilihan Presiden Amerika Serikat (Pilpres AS) menunjukkan bahwa, dukungan warga Katolik Roma di Negeri Paman Sam terhadap Barack Obama sangat tinggi. Jumlah dari warga Katolik di AS juga sangat tinggi dan mencapai seperempat dari total populasi.

Menurut poling dari Reuters/Ipsos, 51 persen warga Katolik memilih Barack Obama dan 48 persen lainnya memilih Mitt Romney. Pew Forum juga menggelar poling yang sama dengan Reuters, hasil dari Pew juga tidak jauh berbeda.

"Ketika kalian membahas dukungan dari warga Katolik, ada dua kategori di sini yaitu, warga Katolik kulit putih dan keturunan Spanyol. Mereka sangat berbeda," ujar Ketua Eksekutif Institut Penelitian Agama Masyarakat Robert Jones, seperti dikutip Reuters, Jumat (9/11/2012).

Sebanyak 76 persen warga Katolik keturunan Spanyol terbukti mendukung Obama, sementara itu 26 persennya memilih Romney. Meski demikian, warga Katolik berkulit putih justru lebih memilih Romney.

Pilpres AS yang baru saja berlangsung cukup menuai sejumlah isu dari para pemuka agama Katolik. Sejumlah pemuka agama Katolik sempat memprotes kebijakan Obama terhadap layanan kesehatan yang berkaitan dengan kontrasepsi. Pimpinan-pimpinan Gereja Katolik di AS juga mengecam Obama yang mendukung pernikahan sejenis.

Meski demikian, Jones menambahkan bahwa, pengaruh para pemuka agama dalam Pilpres AS kurang besar. Mereka juga sempat memprotes rencana penetapan anggaran yang diusung oleh calon Wakil Presiden AS Paul Ryan. Mereka menuding Ryan akan memotong anggaran negara yang ditujukan untuk mengentaskan kemiskinan.

Pada 2008 silam, warga Katolik juga menjadi basis dukungan bagi presiden berkulit hitam itu. Obama berhasil meraup 54 persen dukungan dari warga Katolik pada Pilpres 2008, sementara itu, John McCain hanya mendapat 39 persen.

Poling dari Pew juga menyebutkan, warga Yahudi cenderung lebih menyukai Obama. Namun warga Mormon memilih Romney karena mereka ingin menyaksikan Presiden Mormon pertama di AS.(AUL)

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: Kemenangan Obama Tak Luput dari Dukungan Warga Katolik
« Reply #1 on: November 09, 2012, 10:35:15 AM »
Sepertinya dukungan Yahudi juga, makanya Obama gak ngutak-atik kepentingan Israel.. :think:
πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

Offline detik

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1692
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Kemenangan Obama Tak Luput dari Dukungan Warga Katolik
« Reply #2 on: November 09, 2012, 10:46:18 AM »
Sepertinya dukungan Yahudi juga, makanya Obama gak ngutak-atik kepentingan Israel.. :think:

iya mod.. banyak kepentingan..