Perjamuan Tuhan mempunyai kekuatan Ilahi untuk mematikan dosa:
Joh 6:53 Lalu Yesus berkata kepada mereka, “Sesungguh-sungguhnya Aku berkata kepadamu, jika kamu tidak makan daging Anak Manusia dan minum darah-Nya, kamu tidak mempunyai hidup di dalam dirimu.
Benar bahwa segala sesuatu yang berkenan adalah melalui iman, jadi sebelum terjadi sedang dan sudah terjadi.
Mar 11:24 Oleh sebab itu Aku berkata kepadamu, segala apa saja yang kamu minta dengan berdoa, percayalah bahwa kamu sedang menerima, dan itu akan terjadi kepadamu.
Bahkan sebelum Yesus dalam perjamuan terakhir, sudah berkali-kali menderita bahkan dari sejak manusia jatuh dalam dosa. Dengan darah binatang dapat menguduskan secara lahiriah.
Heb 9:13 Sebab jika darah domba jantan dan lembu jantan, serta abu lembu muda yang memerciki mereka yang najis itu, dapat menguduskan sehingga suci secara lahiriah,
Heb 9:14 betapa lebihnya darah Kristus, yang melalui Roh yang kekal telah mempersembahkan diri-Nya sendiri tanpa cacat kepada Elohim, akan menyucikan hati nuranimu dari perbuatan-perbuatan yang mati, untuk beribadah kepada Elohim yang hidup.
Heb 9:24 Sebab Kristus telah masuk bukannya ke dalam ruang kudus yang dibuat oleh tangan manusia, yang mirip dengan yang asli, tetapi ke dalam surga itu sendiri, sehingga sekarang tampil di hadirat Elohim demi kita;
Heb 9:25 bukan supaya berkali-kali Dia mempersembahkan diri-Nya sendiri, sebagaimana imam besar setiap tahun masuk ke dalam ruang kudus dengan darah yang lain.
Heb 9:26 Sebab, seharusnyalah Dia berulang-ulang menderita sejak permulaan dunia, tetapi sekarang sekali saja pada akhir zaman, Dia telah dinyatakan sebagai penghapus dosa melalui pengurbanan diri-Nya.
Dan manusia sebelum jatuh dalam dosa tidak makan daging:
Gen 1:29 Lalu Elohim berfirman, “Lihatlah, Aku telah memberikan kepadamu segala macam tanaman biji-bijian yang ada di seluruh muka bumi, dan segala macam pohon yang padanya ada buah pohon yang berbiji, semuanya itu untuk menjadi makanan bagimu.
Persembahan Kain yang bukan binatang tidak diterima oleh Tuhan, sedangkan Habel diterima.
Gen 4:2 Dan dia menambah dengan melahirkan adik baginya, yaitu Habel. Dan Habel menjadi pemelihara kawanan domba dan Kain menjadi penggarap tanah.
Gen 4:3 Dan terjadilah pada hari-hari terakhir, Kain membawa dari hasil tanah itu suatu persembahan bagi YAHWEH.
Gen 4:4 Dan Habel, ia sendiri juga membawa dari yang sulung kawanan dombanya, dan dari yang tambun-tambun. Dan YAHWEH berkenan kepada Habel dan pada persembahannya.
Gen 4:5 Dan kepada Kain dan pada persembahannya Dia tidak berkenan. Dan Kain menjadi sangat gusar dan wajahnya menjadi muram.
Mat_23:35 sehingga ke atasmu tercurahlah darah seluruh orang benar yang ditumpahkan di atas bumi mulai dari darah Habel, orang benar itu, sampai kepada darah Zakharia anak Berekhya, yang kamu bunuh di antara tempat suci dan mezbah.
Heb_12:24 dan kepada Yesus, Pengantara perjanjian baru, dan kepada darah percikan, yang berbicara lebih kuat daripada darah Habel.