Yes_14:12 "Wah, engkau sudah jatuh dari langit, hai Bintang Timur, putera Fajar, engkau sudah dipecahkan dan jatuh ke bumi, hai yang mengalahkan bangsa-bangsa!
Mat_2:2 dan bertanya-tanya: "Di manakah Dia, raja orang Yahudi yang baru dilahirkan itu? Kami telah melihat bintang-Nya di Timur dan kami datang untuk menyembah Dia."
Mat_2:9 Setelah mendengar kata-kata raja itu, berangkatlah mereka. Dan lihatlah, bintang yang mereka lihat di Timur itu mendahului mereka hingga tiba dan berhenti di atas tempat, di mana Anak itu berada.
2Pt_1:19 Dengan demikian kami makin diteguhkan oleh firman yang telah disampaikan oleh para nabi. Alangkah baiknya kalau kamu memperhatikannya sama seperti memperhatikan pelita yang bercahaya di tempat yang gelap sampai fajar menyingsing dan bintang timur terbit bersinar di dalam hatimu.
Why_2:28 dan kepadanya akan Kukaruniakan bintang timur.
Why_22:16 "Aku, Yesus, telah mengutus malaikat-Ku untuk memberi kesaksian tentang semuanya ini kepadamu bagi jemaat-jemaat. Aku adalah tunas, yaitu keturunan Daud, bintang timur yang gilang-gemilang."
Seperti kita tahu, Lucifer merupakan terjemahan bahasa latin untuk "heylel" (bahasa ibrani) atau bintang timur dalam bahasa indonesia. Kalau melihat kepada ayat2 di atas, ternyata "bintang timur" bisa dikenakan kepada raja babel, iblis (kalau menurut tafsirannya), dan bisa juga mengacu kepada Yesus sendiri.
Saya berpikir, jangan-jangan nama/istilah Lucifer (Bintang Timur) sebenarnya hanyalah semacam gelar yang dikenakan kepada seorang Raja yang berkuasa. Dengan demikian sosok seorang (atau seekor?) iblis bernama Lucifer sebenarnya hanyalah mitos semata-mata.
Salam