Scriptura yang digunakan oleh pengikut Kristus sampai sekarang ini, bukan ujug-ujug turun diberikan Tuhan dari langit dalam bentuk utuh sekaligus turun. Menjadi seperti yang dikenal sekarang ini, merupakan hasil dari Tradisi. Artinya, scriptura itu adalah sebahagian dari hasil Tradisi. Buah dari Tradisi itu bukan hanya scriptura, bukan scriptura alone, bukan sola scriptura. Para Rasul melalui Paulus bilang, agar para pengikut Jesus Kristus menerima ajaran mereka yang mereka terima dari Jesus Kristus, baik yang mereka ajarakan secara tulisan (scriptura), maupun yang lisan. Yang namanya lisan, itu artinya tidak tertulis, jadi bukan hanya scriptura, bukan sola scriptura.