Kemudian, timbul pertanyaan secara awam sbb :
1. Apakah Allah 'tahu' bahwa dengan menempatkan pohon pengetahuan di taman Eden, manusia akan jatuh dalam dosa?
Karena Allah Maha Tahu, maka jawabannya adalah 'TAHU'.
2. Kalau Allah, tahu, mengapa Allah dengan 'sengaja menjerumuskan' manusia ke dalam dosa?
pov Allah (minjam istilah Bro Oda):
Mana yang lebih dahulu antara:
A.
Allah menempatkan pohon pengetahuan di Taman Eden, dengan
B.
Manusia memakan buah dari pohon pengetahuan Jika jawabannya
A: Maka, benar Allah sengaja menjerumuskan manusia.
Akan tetapi: Karena Allah tidak terikat waktu dan adalah omni present, maka bagi Allah tidak ada 'rencana' maupun 'timeline'. Sementara itu 'penjerumusan' mutlak membutuhkan timeline.
3. Apakah Allah 'tidak dapat' menghalangi manusia saat Adam dan Hawa akan memetik buah itu?
Jika menyangkut free-will manusia, maka Allah tidak dapat menghalanginya dengan cara seperti itu. Tindakan karena Free-will TIDAK DAPAT dihalangi Allah;
cara Allah 'menghalangi' nya adalah dengan 'mempengaruhi' Free-will itu sendiri supaya tidak melakukan 'TINDAKAN' tertentu.
4. Apakah Allah 'tahu' sejak awal mula, bahwa PuteraNya 'pasti' harus turun ke dunia menebus manusia?
Tahu
5. Apakah Allah 'tahu' bahwa dengan diutusnya Jesus, tetap 'tidak sepenuhnya' menyelamatkan seluruh umat manusia?
Tahu
6 Apakah Allah 'tahu' dan 'sengaja' memilih manusia manusia tertentu saja yang akan selamat; bahkan saat si manusia belum dilahirkan?
Tahu
Sengaja; tapi semua manusia, [bukan yang tertentu saja]
Untuk apa menciptakan manusia yang pasti gagal?
Segala tindakan Allah didasarkan pada WILL-NYA. Karena Will-nya tersebut, banyak hal yang
tidak dapat dilakukan Allah:
Allah tidak dapat tidak mencipta ==> Karena DIA Maha Pencipta
Allah tidak dapat tidak mengampuni ==> Karena DIA Maha Pengampun
Allah tidak dapat tidak menghukum ==> Karena DIA Maha Adil
Allah tidak dapat tidak mencinta ==> karena DIA Maha Pencinta.
7. Jika kita percaya bahwa Allah itu Mahasempurna, dan ciptaanNya adalah sempurna, mengapa manusia tidak sempurna?
Silahkan.....
Kesempurnaan suatu ciptaan adalah jika ciptaan tersebut tidak sesempurna Penciptanya.
Karena dari KETIDAK-ADAAN menjadi ADA, maka otomatis yang menjadi ADA tersebut mutlak bergantung kepada YANG MEMBUATNYA MENJADI ADA.
====
Salam,