David Pizarro Kritik Tiki-TakaFirenze - Gaya main tiki-taka tidak ampuh di Italia. Demikian pendapat dari gelandang Fiorentina, David Pizarro. Sang pemain menyebut beberapa alasan dirinya tidak menyukai gaya main itu.
"(Vincenzo) Montella mengkritik tiki-taka? Saya setuju dengannya," ujar Pizarro di Football Italia, seraya memberi anggukan pada pendapat manajernya itu.
Pizarro, yang dulu sempat dikenal sebagai salah satu pemberi operan ciamik di AS Roma, bukanlah penggemar dari gaya main operan-operan pendek itu. Ia menyebut, di Italia, gaya tersebut tidak ampuh lantaran yang dibutuhkan adalah mencetak banyak gol, bukan meraih ball possession sebanyak-banyaknya.
"Di Italia Anda benar-benar butuh untuk mencetak banyak gol."
"Berlama-lama menguasai bola akan sangat menyenangkan ketika Anda tengah unggul. Itu juga bisa menjadi senjata tambahan ketika Anda ingin membuat lawan lelah dan menyerang mereka lagi."
"Namun, musim lalu kita melihat Luis Enrique di Roma dan banyak orang berbicara soal tiki-taka. Gaya itu lebih baik tidak dipakai.." tukasnya.
Musim lalu, Pizarro menghabiskan separuh waktu di Inggris dengan bermain untuk Manchester City. Luis Enrique tidak menggunakan jasanya banyak-banyak dan akhirnya memutuskan untuk meminjamkannya ke rival sekota Manchester United itu.
( roz / rin )
http://sport.detik.com/sepakbola/read/2012/09/13/042014/2016665/71/david-pizarro-kritik-tiki-taka?b99220270