@adhi
Kalo saya baca postingan2 bro adhi, saya meyimpulkan begini:
1. Allah menciptakan manusia pertama dalam kondisi mulia (tak berdosa).
2. Manusia pertama tsb jatuh dalam dosa tidak mulia lagi.
3.Karena jatuh dalam dosa maka dia mati, dan karena mati, dia tidak bisa melakukan usaha apapun (seperti: memilih) untuk menyelamatkan dirinya.
4. Karena tidak bisa melakukan usaha apapun, manusia hanya bisa diselamatkan oleh inisiatif Allah, yakni penebusan dosa yg dilakukan Kristus.
5 Dengan demikian, efektifitas penebusan dosa Kristus (Keselamatan bagi manusia) ada di tangan Allah saja.
Begitu? tentu saja CMIIW ya.
Bila memang begitu, pertanyaan saya selanjutnya:
- apa sih yg dimaksud dng mati? mati itu kondisi yg seperti apa?
- kalau manusia tidak bersumbangsih apapun dalam Keselamatan, bagaimana dng iman? bukankah iman itu usaha manusia?
- kalau manusia itu mati, bagaimana dng perbuatan-perbuatan manusia yang baik dan benar?
Betul.
- apa sih yg dimaksud dng mati? mati itu kondisi yg seperti apa?
Jwb:Terpisah dari Allah, rohnya niscaya binasa ( tanpa ada karunia rohnya sedang menuju binasa kekal ).
Kondisi mati rohani ini= tdk mempunyai kemampuan dlm alam rohani yg baik, dia hanya mengaktualisasikan matinya itu/ semua perbuatannya hanya menuju kpd bagaimana mematikan rohnya secepat mungkin,kalaupun kelihatan spt aktifitas rohani misl kotbah, pelayanan dll semua itu ujungnya adl mencari kemuliaan sendiri/tdk asli (maaf ini cntoh, bkn unt mendiskreditkan ), berbeda dg yg asli yg tertuju kpd kemuliaan Allah saja , dlm kondisi ini dia hanya mempunyai kehendak bebas sebatas alam jasmaniah ( belajar, bekerja dlm semua profesinya, penasehat dll ).
- kalau manusia tidak bersumbangsih apapun dalam Keselamatan, bagaimana dng iman? bukankah iman itu usaha manusia?
Jwb:Tidak, Iman adl karunia, org tdk akan pernah percaya kpd Allah kalau tdk dikaruniai.
Yoh6:44 Tidak ada seorang pun yang dapat datang kepada-Ku, jikalau ia tidak ditarik oleh Bapa yang mengutus Aku, dan ia akan Kubangkitkan pada akhir zaman.
- kalau manusia itu mati, bagaimana dng perbuatan-perbuatan manusia yang baik dan benar?
Jwb: Manusia pada hakekatnya tdk dpt berbuat baik,semua yg kelihatan baik itu hny kesia2an saja (manfaatnya), sampai dia dikaruniai kehidupan dr Allah, saat itu Kristus/Allah tinggal bersatu dg rohnya, Kristus inilah yang berbuat baik itu , mns nya sendiri tdk akan pernah bisa berbuat baik ( hal inilah yg perlu dijelaskan dlm pertanyaan spt: iman tanpa perbuatan = mati, dimana seolah2 perbuatan mns ), ktk kita membaca :
Rm3:10 seperti ada tertulis: "Tidak ada yang benar, seorang pun tidak.
3:11 Tidak ada seorang pun yang berakal budi, tidak ada seorang pun yang mencari Allah.
3:12 Semua orang telah menyeleweng, mereka semua tidak berguna, tidak ada yang berbuat baik, seorang pun tidak.
hal tsb menjadi lebih jelas.Gby