Author Topic: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?  (Read 3319 times)

0 Members and 6 Guests are viewing this topic.

Offline Duke Archangel

  • FIK - Junior
  • **
  • Posts: 92
  • Reputation Power:
    • Duke Archangel Demaskus
  • Denominasi: Evangelical
Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« on: September 12, 2012, 09:20:10 AM »
Sangat banyak kesaksian tentang Neraka. Baik di agama Kristen, Islam, hingga Buddha, Hindu, dsb. Semuanya menceritakan tentang SIKSAAN di Neraka.

Hampir semua Kitab Suci agama2 di dunia (Buddha, Hindu, dsb) menunjukkan bahwa IBLIS-lah yang menyiksa jiwa2 di Neraka. Namun Alkitab adalah satu2nya Kitab yang secara tegas TIDAK MENYATAKAN bahwa iblis-lah yang menyiksa jiwa2 di Neraka...!!! 
Tidak ada satupun ayat di Alkitab yang menyatakan bahwa Iblis menyiksa jiwa2 manusia di Neraka.
 
Di Neraka memang ada siksaan. Namun siksaan aneh2 seperti dipenggal kepalanya, disetrika punggungnya, digunting2 lidahnya, dicacah penisnya, ditusuk2 tombak vaginanya, dicabuti rambutnya, dikuliti badannya, dipatuk ular, dsb hanya ada di injil2 Gnostik alias Injil2 Palsu serta agama2 timur yang politheisme atau malah agnostic.
Semuanya itu TIDAKLAH ALKITABIAH...!!!

Ada banyak dari kesaksian2 itu yg menyatakan bahwa iblis PUNYA KUASA untuk menyiksa jiwa2 di Neraka. Hal itu sangatlah keliru karena Alkitab tidak pernah mencatat demikian. Alkitab hanya menunjukkan bahwa yang menyiksa manusia di Neraka adalah Api kekal, Kegelapan & Ulat2 bangkai, BUKAN IBLIS/SETAN/ROH2 JAHAT YANG MENYIKSA JIWA2 MANUSIA DI NERAKA.

Kadang jadi mikir sendiri.
Di Neraka di setrika punggungnya, pake setrika merek apa...???  :think:

Alkitab dengan tegas menyatakan bahwa FAKTA nya tidaklah demikian...!!!
Iblis tidak pernah menyiksa jiwa2 di Neraka, karena Iblis-pun disiksa di Neraka...!!!


Wahyu 20:10 
dan Iblis, yang menyesatkan mereka, dilemparkan ke dalam lautan api dan belerang, yaitu tempat binatang dan nabi palsu itu, dan mereka disiksa siang malam sampai selama-lamanya.

Oleh karena itu, mari kita belajar sedikit tentang Apa kata Alkitab tentang NERAKA...!!!  :nod:

NERAKA berasal dari kata :

Ibrani שאול - SYE'ÔL, syïn-vâv-lâmed;
Yunani αδης - HADÊS
Yunani γεεννα - GEENNA (baca: Gehenna),
dan ταρταροω - TARTAROÔ (baca: Tartaros)

Dalam Alkitab King James Version disebut "Hell", semuanya menunjuk pada wilayah orang mati.
Sebutan yang pertama dan kedua biasanya diterjemahkan dunia orang mati, yang ketiga neraka.
Asal kata Ibrani שאול - SYE'ÔL tidak jelas. Kata ini dalam Perjanjian Lama dipakai bagi tempat orang mati. Secara umum, dapat dikatakan bahwa kata penggambaran itu adalah keadaan orang mati. Dalam banyak hal kata itu mempunyai kesamaan dengan kata Babel aralu. Tapi tempat ini diperintah oleh dewa-dewanya sendiri, sedangkan YHVH adalah pemerintah atas SYE'ÔL. Tentang hal ini ada dua pandangan yang bertentangan di Israel mulai dari abad ke-8 sebelum Masehi; pandangan primitif mengatakan bahwa SYE'ÔL adalah suatu kuasa yang terlepas dari YHVH, pandangan kedua yakin bahwa kuasa YHVH juga meliputi SYE'ÔL.
Dalam sastra Yahudi kemudian di SYE'ÔL ada tempat terpisah bagi orang jahat dan yang benar. Di situ masing-masing dapat menikmati awal pengalaman dari nasib kekalnya.

Neraka Dalam Perjanjian Lama Hanya Ada 1 Kata Yakni : "SHEOL" ( שׁאול )

Didalam PL, kata "Neraka" baik itu HADES, GEHENNA, TARTAROS, bahkan BUMI tidak dibedakan, dan hanya disebut dengan satu kata, yakni: SHEOL. Bumi pun disebut Dunia orang mati, karena di Bumi tinggal mahluk2 fana yang berdosa & akan masuk neraka. Karena itulah, ketika Lucifer dicampakkan ke bumi, maka ia disebut dicampakkan ke dunia orang mati juga. Jadi, semua jenis tempat di alam maut di sebut dengan SHEOL.
Kita bisa melihat banyak ayat di PL yang menunjukkan bahwa Neraka dalam Perjanjian Lama tidak dibedakan. Baik HADES (Dunia orang mati/tempat penantian), GEHENNA (Neraka manusia), hingga TARTAROS (Neraka iblis & Nabi palsu) semuanya disebut: SHEOL. Baik orang baik, orang2 pilihan, orang2 jahat, bahkan iblis, disebut masuk SHEOL.
 
Yakub Turun Ke Dunia Orang Mati

Kejadian/Genesis 37:35
Sekalian anaknya laki-laki dan perempuan berusaha menghiburkan dia, tetapi ia menolak dihiburkan, serta katanya: "Tidak! Aku akan berkabung, sampai aku turun mendapatkan anakku, ke dalam dunia orang mati! (SHEOL)" Demikianlah Yusuf ditangisi oleh ayahnya.

Musuh-Musuh Musa Juga Turun Ke Dunia Orang Mati

Bilangan/Numbers 16:28 
Sesudah itu berkatalah Musa: "Dari hal inilah kamu akan tahu, bahwa aku diutus Tuhan untuk melakukan segala perbuatan ini, dan hal itu bukanlah dari hatiku sendiri:
jika orang-orang ini nanti mati seperti matinya setiap manusia, dan mereka mengalami yang dialami setiap manusia, maka aku tidak diutus Tuhan.
Tetapi, jika Tuhan akan menjadikan sesuatu yang belum pernah terjadi, dan tanah mengangakan mulutnya dan menelan mereka beserta segala kepunyaan mereka, sehingga mereka hidup-hidup turun ke dunia orang mati (SHEOL), maka kamu akan tahu, bahwa orang-orang ini telah menista Tuhan."
Baru saja ia selesai mengucapkan segala perkataan itu, maka terbelahlah tanah yang di bawah mereka, dan bumi membuka mulutnya dan menelan mereka dengan seisi rumahnya dan dengan semua orang yang ada pada Korah dan dengan segala harta milik mereka.
Demikianlah mereka dengan semua orang yang ada pada mereka turun hidup-hidup ke dunia orang mati (SHEOL); dan bumi menutupi mereka, sehingga mereka binasa dari tengah2 jemaah itu.

Bahkan Lucifer Pun Turun Ke Dunia Orang Mati (Gambaran Dari Bumi)

Yesaya/Isaiah 14:12 -15
"Wah, engkau sudah jatuh dari langit, hai Bintang Timur, putera Fajar, engkau sudah dipecahkan dan jatuh ke bumi, hai yang mengalahkan bangsa-bangsa!
Engkau yang tadinya berkata dalam hatimu: Aku hendak naik ke langit, aku hendak mendirikan takhtaku mengatasi bintang-bintang Allah, dan aku hendak duduk di atas bukit pertemuan, jauh di sebelah utara.
Aku hendak naik mengatasi ketinggian awan-awan, hendak menyamai Yang Mahatinggi!
Sebaliknya, ke dalam dunia orang mati (SHEOL) engkau diturunkan, ke tempat yang paling dalam di liang kubur.

Kata "Sheol" Untuk Menggambarkan Situasi Menjelang Kematian

Yunus/Jonah 2:1
Berdoalah Yunus kepada Tuhan, Allahnya, dari dalam perut ikan itu, Jon 2:2  katanya: "Dalam kesusahanku aku berseru kepada Tuhan, dan Ia menjawab aku, dari tengah-tengah dunia orang mati (SHEOL) aku berteriak, dan Kaudengarkan suaraku.

Karena itulah banyak mereka yg tidak mengerti jadi salah kaprah & mencampur adukkan antara Hades, Gehenna & Tartaros, dengan mengutip kata SHEOL dalam perjanjian lama utk mempertahankan argumen mereka tentang Neraka2 yg dalam Perjanjian Baru dibedakan lebih rinci. Tindakan inilah yg sering dilakukan oleh orang2 yg tidak mengerti. Sehingga akhirnya ayat2 yg dipakainya menjadi campur aduk. :nod:


<<< Bersambung >>>
For there is hope of a tree, if it be cut down, that it will sprout again, and that the tender branch thereof will not cease. Though the root thereof wax old in the earth, and the stock thereof die in the ground;[Yet] through the scent of water it will bud, and bring forth boughs like a plant.

Offline Duke Archangel

  • FIK - Junior
  • **
  • Posts: 92
  • Reputation Power:
    • Duke Archangel Demaskus
  • Denominasi: Evangelical
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #1 on: September 12, 2012, 09:36:17 AM »
<<< Lanjutan >>>

Neraka Dalam Perjanjian Baru Dirinci Menjadi 3 Bagian:  "HADESH, GEHENNA & TARTAROS."


Hades / ᾅδης = Dunia orang mati/tempat penantian sebelum penghakiman

HADES (Bahasa Yunani) arti secara harafiah adalah yang berada dalam kegelapan, tersembunyi dan tidak bisa dilihat, gelap, dan hanya berlaku untuk dunia yang tidak kelihatan atau tempat tinggalnya orang mati. Artinya umumnya adalah kuburan atau kerajaan orang mati dan kuburan. Istilah ini muncul 11 kali dalam perjanjian baru.

Kisah Rasul 2:27
sebab Engkau tidak menyerahkan aku kepada dunia orang mati (HADES), dan tidak membiarkan Orang Kudus-Mu melihat kebinasaan.

HADES = Dunia orang mati, baik yg percaya maupun tidak percaya
HADES mengandung arti dunia yang tidak dapat dilihat, tempat semua orang baik dan jahat pergi kalau ia sudah mati.
HADES terbagi menjadi dua bagian, yakni untuk orang percaya & yang tidak percaya.

Untuk orang percaya Kristus lebih sering disebut dengan PARADEISOS / FIRDAUS ( παράδεισος )
Luk 23:43 Kata Yesus kepadanya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya hari ini juga engkau akan ada bersama-sama dengan Aku di dalam Firdaus."

Sedangkan untuk mereka yang tidak percaya Kristus disebut PHULAKE ( φυλακή )
1 Petrus 3:19  dan di dalam Roh itu juga Ia pergi memberitakan Injil kepada roh-roh yang di dalam "penjara" (Phulake),

Di ayat sebelumnya, yakni di kisah Lazarus & orang kaya di HADES atau ALAM PENANTIAN (Lukas 16:22-24) kita bisa melihat bahwa di Hades, JIWA (Pikiran, Perasaan. Kehendak) orang kaya tsb masih ada, sehingga ia bisa mengingat saudara2nya yg ada di bumi. Namun setelah Penghakiman Terakhir semua orang yang tidak percaya Yesus akan dicampakkan ke Gehenna, saat itulah JIWA akan dibinasakan, hanya tinggal roh semata.

"...Dia (Tuhan) berkuasa membinasakan baik jiwa maupun tubuh
 di dalam neraka [Gehenna]. (10:28).

Apakah Roh dan Jiwa Orang Mati Terpisah...?
TIDAK...!!!
Jiwa terdiri dari fikiran, perasaan & kehendak. Jadi di HADES orang masih mempunyai JIWA & ROH. karena itu mereka masih bisa mengingat apapun yang sudah mereka alami selama di bumi, karena JIWA (fikiran, perasaan & kehendak) mereka masih ada.

Tetapi Abraham berkata: Anak, ingatlah, bahwa engkau telah menerima segala yang baik sewaktu hidupmu, sedangkan Lazarus segala yang buruk. Sekarang ia mendapat hiburan dan engkau sangat menderita. Selain dari pada itu di antara kami dan engkau terbentang jurang yang tak terseberangi, supaya mereka yang mau pergi dari sini kepadamu ataupun mereka yang mau datang dari situ kepada kami tidak dapat menyeberang. Kata orang itu: Kalau demikian, aku minta kepadamu, bapa, supaya engkau menyuruh dia ke rumah ayahku, sebab masih ada lima orang saudaraku, supaya ia memperingati mereka dengan sungguh-sungguh, agar mereka jangan masuk kelak ke dalam tempat penderitaan ini.
Luk 16:25-28

Nanti setelah penghakiman terakhir & Tuhan menciptakan Langit & Bumi Baru, maka semua ingatan jiwa akan lenyap, hanya tinggal roh saja.

"Sebab sesungguhnya, Aku menciptakan langit yang baru dan bumi yang baru; hal-hal yang dahulu tidak akan diingat lagi, dan tidak akan timbul lagi dalam hati.
Yesaya 65:17

GEHENNA / γέεννα = Neraka Untuk Manusia

Gehenna berasal dari bahasa Ibrani גיא הנם - GÂY'-HINOM. Asalnya tidaklah jelas. Beberapa ahli berpendapat kata itu berasal dari suatu akar kata Aram purba yang artinya meratap, tapi kebanyakan ahli modern menganggap itu mustahil. Dalam tulisan-tulisan Yahudi yang kemudian kata geenna-geenna mempunyai pengertian tempat penghukuman bagi orang-orang berdosa.

Sastra para rabi mengandung bermacam-macam pendapat tentang siapa yang akan diganjar penghukuman kekal. Tersebar luas pendapat bahwa penderitaan sebagian orang akan diakhiri dengan pemusnahan, atau bahwa api gehenna dalam beberapa hal bersifat menyucikan. Tapi mereka yang menganut paham ini juga mengajarkan kenyataan penghukuman yang kekal atas orang-orang dengan dosa-dosa tertentu.

Dan jika tanganmu yang kanan menyesatkan engkau, penggallah dan buanglah itu, karena lebih baik bagimu jika satu dari anggota tubuhmu binasa dari pada tubuhmu dengan utuh masuk neraka [Gehenna]..... Dan janganlah kamu takut kepada mereka yang dapat membunuh tubuh, tetapi yang tidak berkuasa membunuh jiwa; takutlah terutama kepada Dia yang berkuasa membinasakan baik jiwa maupun tubuh di dalam neraka [Gehenna]. (Matius 5:30, 10:28).

Bukan iblis, tapi apilah yg menyiksa jiwa2 manusia di Neraka

Perlu diingat bahwa :
"Di HADES tidak ada siksaan oleh iblis, melainkan oleh Api"
  :nod:

Kemudian matilah orang miskin itu, lalu dibawa oleh malaikat-malaikat ke pangkuan Abraham. Orang kaya itu juga mati, lalu dikubur. Dan sementara ia menderita sengsara di alam maut ia memandang ke atas, dan dari jauh dilihatnya Abraham, dan Lazarus duduk di pangkuannya.  Lalu ia berseru, katanya: Bapa Abraham, kasihanilah aku. Suruhlah Lazarus, supaya ia mencelupkan ujung jarinya ke dalam air dan menyejukkan lidahku, sebab aku sangat kesakitan dalam NYALA API INI.
Luk 16:22-24
 
TIDAK ADA SATUPUN AYAT DI-Alkitab YG MENYATAKAN BAHWA SIKSA NERAKA DILAKSANAKAN OLEH IBLIS...!!!

Jadi, Kesaksian banyak orang tentang Neraka, baik itu di Gehenna (Neraka Manusia), maupun Hades (Tempat Penantian) yang menyatakan bahwa mereka melihat iblis menyiksa jiwa2 di Neraka, sangat meragukan. Hanya ada beberapa kemungkinan mengapa mereka menyatakan hal itu:
- Mereka BERMIMPI
- Mereka BERKHAYAL
- Mereka HALUSINASI
- Mereka BERBOHONG
- Mereka MENDAPAT PENGLIHATAN PALSU
Kemungkinan besar mereka pernah membaca atau mendapat informasi dari buku2, kisah atau informasi yang keliru tentang Neraka sehingga akhirnya tersimpan dalam memory mereka bahwa Neraka adalah tempat iblis menyiksa Manusia.

Namun yang jelas, mereka TIDAK MEMAHAMI APA KATA Alkitab TENTANG NERAKA.
Alkitab jelas berkata :

Wahyu 20:10 
dan Iblis, yang menyesatkan mereka, dilemparkan ke dalam lautan api dan belerang, yaitu tempat binatang dan nabi palsu itu, dan mereka disiksa siang malam sampai selama-lamanya.

Sebab jika memang Iblis menyiksa jiwa2 manusia di HADES atau GEHENNA sekalipun, maka Alkitab pasti akan menuliskannya dengan jelas, karena hal itu penting.
Namun tidak ada satupun ayat di Alkitab yg mengindikasikan bahwa Iblis menyiksa jiwa2 manusia di neraka, baik di HADES, GEHENNA, apalagi di TARTAROS.

Iblis tidak punya HAK apapun utk menyiksa jiwa2 di Neraka, karena iblis sendiri pun sama2 berdosa, bahkan ia adalah BAPAK nya dosa!!! Manusia berdosa karena "ditipu" iblis, karena itulah tersedia penebusan oleh Darah Kristus bagi manusia, sedangkan bagi iblis tidak tersedia penebusan, sebab iblis berdosa karena "kehendaknya sendiri".

Iblis itu BIANGNYA DOSA...!!!
Kok enak banget malah dia dapet keistimewaan di neraka & diizinkan menyiksa...??? :think: :think1:


Yohanes 8:44 
Iblislah yang menjadi bapamu dan kamu ingin melakukan keinginan-keinginan bapamu. Ia adalah pembunuh manusia sejak semula dan tidak hidup dalam kebenaran, sebab di dalam dia tidak ada kebenaran. Apabila ia berkata dusta, ia berkata atas kehendaknya sendiri, sebab ia adalah pendusta dan bapa segala dusta.

Bagaimana mungkin, iblis yang merupakan BIANG nya dosa, kok malah keenakan dapet HAK menyiksa jiwa2 di neraka...?

Di Gehenna inilah siksaannya amat sangat berat.
Akan saya tunjukkan dibawah apa saja siksaannya. Yang jelas, bukan Iblis yang menyiksa jiwa2 di Gehenna. Karena iblis sendiri masuk ke Neraka yang disediakan untuknya & untuk nabi2 palsu, antek2nya, yakni Neraka TARTAROS!!!
 

<<< Bersambung >>>
For there is hope of a tree, if it be cut down, that it will sprout again, and that the tender branch thereof will not cease. Though the root thereof wax old in the earth, and the stock thereof die in the ground;[Yet] through the scent of water it will bud, and bring forth boughs like a plant.

Offline Duke Archangel

  • FIK - Junior
  • **
  • Posts: 92
  • Reputation Power:
    • Duke Archangel Demaskus
  • Denominasi: Evangelical
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #2 on: September 12, 2012, 09:40:15 AM »
<<< Lanjutan >>>

TARTAROS / ταρταρόω  = Neraka Untuk Iblis, Malaikat Yg Jatuh, Nabi2 palsu

Tartaros, hanya satu kali digunakan dalam Alkitab.

Sebab jikalau Allah tidak menyayangkan malaikat-malaikat yang berbuat dosa tetapi melemparkan mereka ke dalam neraka [tartaros] sehingga menyerahkannya ke dalam gua-gua yang gelap untuk menyimpan mereka sampai hari penghakiman.
(2 Petrus 2:4).

Para malaikat yang disebut di sini, ialah :

mereka (malaikat2) yang "tidak taat pada batas-batas kekuasaan mereka, tetapi yang meninggalkan tempat kediaman mereka (sorga)."
(Yudas 1:6).
 
Dan Iblis, yang menyesatkan mereka, dilemparkan ke dalam lautan api dan belerang, yaitu tempat binatang dan nabi palsu itu, dan mereka disiksa siang malam sampai selama-lamanya. (Wahyu 20:10)
Dalam 2 Petrus 2:4 tersebut dipakai "kata kerja" ταρταροω - TARTAROÔ, artinya: Melemparkan ke dalam neraka.
Kata Yunani Tartaros berarti tempat dijalankan penghukuman yang kekal, jurang yang terdalam di neraka, tapi di sini dikenakan terhadap tempat penghukuman bagi malaikat-malaikat yang murtad. Jadi, neraka TARTAROS adalah tempat tahanan bagi para malaikat pemberontak, sampai hari penghakiman mereka. :grining:


Kesaksian Tentang Neraka Yg Menyatakan Bahwa Iblis Menyiksa Di Neraka Adalah Salah

Alkitab berkata dengan Tegas :

Wahyu 20:10
dan Iblis, yang menyesatkan mereka, dilemparkan ke dalam lautan api dan belerang, yaitu tempat binatang dan nabi palsu itu, dan mereka disiksa siang malam sampai selama-lamanya.

Alkitab tidak pernah menyatakan bahwa iblis akan menyiksa jiwa2 di hadesh maupun di gehena!!! yang mencampakkan ke neraka adalah malaikat2 Allah.

Maka seperti lalang itu dikumpulkan dan dibakar dalam api, demikian juga pada akhir zaman. Anak Manusia akan menyuruh malaikat-malaikat-Nya dan mereka akan mengumpulkan segala sesuatu yang menyesatkan dan semua orang yang melakukan kejahatan dari dalam kerajaan-Nya.
Mat 13:40 -41

Namun malaikat sendiri tidak menyiksa manusia karena yg menyiksa adalah siksaan yg ada di neraka itu sendiri, yakni:

Api yg menyala2...!!!
Api yg kekal...!!!
sama seperti sodom dan gomora dan kota-kota sekitarnya, yang dengan cara yang sama melakukan percabulan dan mengejar kepuasan-kepuasan yang tak wajar, telah menanggung **siksaan api kekal** sebagai peringatan kepada semua orang.
Yudas 1:7

Kegelapan yg sangat gelap!!!
Mat 8:12
sedangkan anak-anak kerajaan itu akan dicampakkan ke dalam kegelapan yang paling gelap, di sanalah akan terdapat ratap dan kertak gigi."

Dan ulat2 bangkai!!!
Mar 9:48
di mana ulat-ulat bangkai tidak mati dan api tidak padam.
 
Jadi, tidak ada siksaan seperti yg diutarakan di kesaksian2 palsu itu!!! siksaan2 yg aneh2 seperti :
1.Tubuhnya di setrika (setrikanya merk apa...??? maspion yach?? wkwkwk)
2. Lidahnya dipotong (pake gunting salon...???)
3. Penisnya di sate, dst dsb , dll
Siksaan2 Aneh & berbagai model seperti itu adalah omongan al-qur'an & injil2 gnostik alias injil2 palsu!!
Itu adalah rekaan yg berasal dari legenda2 agama2 timur & Politheisme...!!!

Sedangkan Alkitab jelas menyatakan bahwa yg dimaksud dengan siksaan adalah :

"Api yg menyala2" itu...!!!
Api yg kekal...!!!
Dapur api...!!!
Mat 13:49-50
demikianlah juga pada akhir zaman: malaikat-malaikat akan datang memisahkan orang jahat dari orang benar, lalu mencampakkan orang jahat ke dalam **dapur api**; di sanalah akan terdapat ratapan dan kertakan gigi.

Kegelapan yg sangat gelap...!!!
Mat 8:12
sedangkan anak-anak kerajaan itu akan dicampakkan ke dalam kegelapan yang paling gelap, di sanalah akan terdapat ratap dan kertak gigi."

dan Ulat2 Bangkai...!!!
Mar 9:48
di mana ulat-ulat bangkai tidak mati dan api tidak padam.

Kitab Suci Perjanjian Lama pun menyebutkan hal yang sama.
Yesaya 66:24
Mereka akan keluar dan akan memandangi bangkai orang-orang yang telah memberontak kepada-Ku. Di situ ulat-ulatnya tidak akan mati, dan apinya tidak akan padam, maka semuanya akan menjadi kengerian bagi segala yang hidup.
 
Kepercayaan kuno bahwa Iblislah yg menyiksa Jiwa2 di Neraka sama sekali tidak Alkitabiah...!!!
Karena Iblis juga disiksa di Neraka...!!!


Tuhan Yesus memberkati


<<< Selesai >>>
For there is hope of a tree, if it be cut down, that it will sprout again, and that the tender branch thereof will not cease. Though the root thereof wax old in the earth, and the stock thereof die in the ground;[Yet] through the scent of water it will bud, and bring forth boughs like a plant.

bruce

  • Guest
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #3 on: September 12, 2012, 10:52:46 AM »
@Duke

Quote
Sedangkan Alkitab jelas menyatakan bahwa yg dimaksud dengan siksaan adalah :

"Api yg menyala2" itu...!!!
Api yg kekal...!!!
Dapur api...!!!
Mat 13:49-50
demikianlah juga pada akhir zaman: malaikat-malaikat akan datang memisahkan orang jahat dari orang benar, lalu mencampakkan orang jahat ke dalam **dapur api**; di sanalah akan terdapat ratapan dan kertakan gigi.

Kegelapan yg sangat gelap...!!!
Mat 8:12
sedangkan anak-anak kerajaan itu akan dicampakkan ke dalam kegelapan yang paling gelap, di sanalah akan terdapat ratap dan kertak gigi."

dan Ulat2 Bangkai...!!!
Mar 9:48
di mana ulat-ulat bangkai tidak mati dan api tidak padam.

Mungkin ngga bro, bahwa api, ulat bangkai, dapur api, itu adalah gambaran tentang penderitaan yang dapat dibayangkan oleh manusia. Artinya, apa yang terjadi di neraka tidak real seperti itu. Bagaimana pendapat anda, real kah?

Syalom

Offline Duke Archangel

  • FIK - Junior
  • **
  • Posts: 92
  • Reputation Power:
    • Duke Archangel Demaskus
  • Denominasi: Evangelical
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #4 on: September 12, 2012, 11:18:47 AM »
@Bruce

@Duke

Mungkin ngga bro, bahwa api, ulat bangkai, dapur api, itu adalah gambaran tentang penderitaan yang dapat dibayangkan oleh manusia. Artinya, apa yang terjadi di neraka tidak real seperti itu. Bagaimana pendapat anda, real kah?

Syalom

Menurut Sy itu real, karena Yesus sendiri mengkonfirmasi penyiksaannya demikian.
Mungkin brader punya pendapat sendiri ttg bagaimana penyiksaan itu..?
For there is hope of a tree, if it be cut down, that it will sprout again, and that the tender branch thereof will not cease. Though the root thereof wax old in the earth, and the stock thereof die in the ground;[Yet] through the scent of water it will bud, and bring forth boughs like a plant.

bruce

  • Guest
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #5 on: September 12, 2012, 12:08:46 PM »
@Bruce

Menurut Sy itu real, karena Yesus sendiri mengkonfirmasi penyiksaannya demikian.
Mungkin brader punya pendapat sendiri ttg bagaimana penyiksaan itu..?

Saya tidak tahu apakah real atau tidak, walau secara nalar manusia, sepertinya harus saya katakan tidak real. Karena kondisi neraka yang berhubungan dengan roh seharusnya tidak sejalan dengan api yang bersifat jasmani.

Syalom

Offline Phooey

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #6 on: September 12, 2012, 03:27:00 PM »

Nice Posting.

Ijin menyimak dulu.............


GBU
 :)
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Duke Archangel

  • FIK - Junior
  • **
  • Posts: 92
  • Reputation Power:
    • Duke Archangel Demaskus
  • Denominasi: Evangelical
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #7 on: September 12, 2012, 06:17:23 PM »
Syalom @Bruce

Saya tidak tahu apakah real atau tidak, walau secara nalar manusia, sepertinya harus saya katakan tidak real. Karena kondisi neraka yang berhubungan dengan roh seharusnya tidak sejalan dengan api yang bersifat jasmani.

Syalom

Sy sendiri berpatokan dengan ayat ini :

Dan jika tanganmu yang kanan menyesatkan engkau, penggallah dan buanglah itu, karena lebih baik bagimu jika satu dari anggota tubuhmu binasa dari pada tubuhmu dengan utuh masuk neraka [Gehenna]


Thanks
For there is hope of a tree, if it be cut down, that it will sprout again, and that the tender branch thereof will not cease. Though the root thereof wax old in the earth, and the stock thereof die in the ground;[Yet] through the scent of water it will bud, and bring forth boughs like a plant.

bruce

  • Guest
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #8 on: September 12, 2012, 07:34:54 PM »
Syalom @Bruce

Sy sendiri berpatokan dengan ayat ini :

Dan jika tanganmu yang kanan menyesatkan engkau, penggallah dan buanglah itu, karena lebih baik bagimu jika satu dari anggota tubuhmu binasa dari pada tubuhmu dengan utuh masuk neraka [Gehenna]


Thanks

Betul, tetapi bahkan ayat itupun tidak bisa diartikan secara literal kan, bro?
Ayat itu secara filosofis menegaskan pentingnya kita menjaga tindakan/pikiran kita dari dosa dengan sangat sungguh-sungguh.
Karena kalau kita berbuat dosa, bukan tangan kita yang bebuat dosa, tetapi pikiran kita yang menyesatkan, betul kan?
Begitu juga tubuh secara utuh masuk neraka, sedangkan tubuh kita sudah hancur di bumi.

Syalom

Offline Duke Archangel

  • FIK - Junior
  • **
  • Posts: 92
  • Reputation Power:
    • Duke Archangel Demaskus
  • Denominasi: Evangelical
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #9 on: September 12, 2012, 09:21:09 PM »
Dan jika tanganmu yang kanan menyesatkan engkau, penggallah dan buanglah itu, karena lebih baik bagimu jika satu dari anggota tubuhmu binasa dari pada tubuhmu dengan utuh masuk neraka [Gehenna]

Betul, tetapi bahkan ayat itupun tidak bisa diartikan secara literal kan, bro?
Ayat itu secara filosofis menegaskan pentingnya kita menjaga tindakan/pikiran kita dari dosa dengan sangat sungguh-sungguh.
Karena kalau kita berbuat dosa, bukan tangan kita yang bebuat dosa, tetapi pikiran kita yang menyesatkan, betul kan?
Begitu juga tubuh secara utuh masuk neraka, sedangkan tubuh kita sudah hancur di bumi.

Syalom

Qt memiliki pendapat yg berbeda, jd pada akhirnya, menurut anda sendiri bagaimana...?
Bagi Sy, siksaan utuh tubuh jasmani dan rohani akan diterima manusia, meskipun ketika difilosofikan bahwa, karena fikiran atw mungkin perkataan, badan binasa.
Seolah-olah g' adil padahal kenyataannya, mereka itu satu, tindakan merefleksikan fikiran.

Saya tidak tahu apakah real atau tidak, walau secara nalar manusia, sepertinya harus saya katakan tidak real. Karena kondisi neraka yang berhubungan dengan roh seharusnya tidak sejalan dengan api yang bersifat jasmani.

Boleh Sy tahu landasan yg ini "...Karena kondisi neraka yang berhubungan dengan roh seharusnya tidak sejalan dengan api yang bersifat jasmani...", secara Alkitabiah...?

Sy mengindikasikan bahwa anda masih ragu ttg penyiksaan di neraka nantinya terkait dengan siksaan jasmani.

Thanks...
For there is hope of a tree, if it be cut down, that it will sprout again, and that the tender branch thereof will not cease. Though the root thereof wax old in the earth, and the stock thereof die in the ground;[Yet] through the scent of water it will bud, and bring forth boughs like a plant.

bruce

  • Guest
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #10 on: September 12, 2012, 09:25:35 PM »
Quote
Boleh Sy tahu landasan yg ini "...Karena kondisi neraka yang berhubungan dengan roh seharusnya tidak sejalan dengan api yang bersifat jasmani...", secara Alkitabiah...?

Sy mengindikasikan bahwa anda masih ragu ttg penyiksaan di neraka nantinya terkait dengan siksaan jasmani.

Jika di neraka terjadi siksaan jasmani, maka neraka haruslah berupa tempat yang real dan nyata keberadaannya. Kalau menyangkut tempat yang nyata keberadaannya, maka haruslah terletak di jagad raya ini. Di mnakah di jagad raya ini neraka berada?

Syalom

Offline Duke Archangel

  • FIK - Junior
  • **
  • Posts: 92
  • Reputation Power:
    • Duke Archangel Demaskus
  • Denominasi: Evangelical
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #11 on: September 12, 2012, 10:13:12 PM »
Jika di neraka terjadi siksaan jasmani, maka neraka haruslah berupa tempat yang real dan nyata keberadaannya. Kalau menyangkut tempat yang nyata keberadaannya, maka haruslah terletak di jagad raya ini. Di mnakah di jagad raya ini neraka berada?

Syalom

Sepertinya neraka g' ada tempatnya di jagad raya ini, karena nantinya jagad raya ini bakal dijadikan bumi yg baru oleh Allah.

So...
Klo brader meragukan eksistensi Neraka, gimana dengan Surga...?
karena memang, menurut keterangan Alkitab, "...Surga bukan ditelapak kaki ibu..."  :D
Allah sendiri yg menciptakan Surga "...God greated HEAVEN 'n earth..." (KJV).
Sementara neraka, tempat yg disediakan Allah untuk menghukum yg berdosa.

Ada 3 lokasi jadinya :
1. Surga
2. Bumi
3. Neraka

Gimana bro...?
For there is hope of a tree, if it be cut down, that it will sprout again, and that the tender branch thereof will not cease. Though the root thereof wax old in the earth, and the stock thereof die in the ground;[Yet] through the scent of water it will bud, and bring forth boughs like a plant.

bruce

  • Guest
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #12 on: September 13, 2012, 07:56:47 AM »
Sepertinya neraka g' ada tempatnya di jagad raya ini, karena nantinya jagad raya ini bakal dijadikan bumi yg baru oleh Allah.

So...
Klo brader meragukan eksistensi Neraka, gimana dengan Surga...?
karena memang, menurut keterangan Alkitab, "...Surga bukan ditelapak kaki ibu..."  :D
Allah sendiri yg menciptakan Surga "...God greated HEAVEN 'n earth..." (KJV).
Sementara neraka, tempat yg disediakan Allah untuk menghukum yg berdosa.

Ada 3 lokasi jadinya :
1. Surga
2. Bumi
3. Neraka

Gimana bro...?

Sebentar, bro, kita samakan dulu pengertian 'jagad raya' ini. Menurut anda apa yang disebut dengan 'jagad raya' atau 'alam semesta' ini?

Surga, neraka, kita tidak bisa jelaskan keberadaannya di jagad raya ini, bro. Apakah ada? Ya seharusnya ada, tetapi jelas bukan berupa fisik. Karena kalau fisik pasti berada di dalam jagad raya ini. Lain jika kita sudah bicara tentang dimensi yang berbeda, dan sepertinya memang itu yang terjadi.

Syalom

Offline Duke Archangel

  • FIK - Junior
  • **
  • Posts: 92
  • Reputation Power:
    • Duke Archangel Demaskus
  • Denominasi: Evangelical
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #13 on: September 13, 2012, 08:22:17 AM »
Sebentar, bro, kita samakan dulu pengertian 'jagad raya' ini. Menurut anda apa yang disebut dengan 'jagad raya' atau 'alam semesta' ini?

OK...
Samakan persepsi...
Pengertian ttg jagad raya alias alam semesta menurut Sy pribadi adl ruang 'n waktu dimana Qt berada saat ini, termasuk juga yg keadaan fisik diluar bumi yang sudah atw belum terjangkau oleh ilmu pengetahuan manusia.
Gimana menurut mu...?

Surga, neraka, kita tidak bisa jelaskan keberadaannya di jagad raya ini, bro. Apakah ada? Ya seharusnya ada, tetapi jelas bukan berupa fisik. Karena kalau fisik pasti berada di dalam jagad raya ini. Lain jika kita sudah bicara tentang dimensi yang berbeda, dan sepertinya memang itu yang terjadi.

Itulah kenapa dalam Alkitab diceritakan "God created HEAVEN 'n earth" (KJV), memang tidak menyinggung ttg penciptaan neraka dimana keberadaan neraka sendiri seperti suatu tempat yg bukan di bumi dan di Surga, melainkan sebuah tempat yg berbeda. Tempat yg Allah sediakan untuk menghukum para pemberontak dan pengikutnya (Iblis 'n the ganks).
Makanya Sy membagi menjadi 3 tempat :
1. Surga
2. Neraka
3. Bumi
Ke3nya tentu berada di alam yg berbeda, tp khusus Surga dan Neraka, keduanya bisa dikatakan "berdekatan" karena Lazarus ketika meninggal, bisa dilihat oleh orang kaya walaupun saat itu, keduanya berada dilokasi yg berbeda. (Back 2 note).
For there is hope of a tree, if it be cut down, that it will sprout again, and that the tender branch thereof will not cease. Though the root thereof wax old in the earth, and the stock thereof die in the ground;[Yet] through the scent of water it will bud, and bring forth boughs like a plant.

bruce

  • Guest
Re: Apakah Iblis Menyiksa Di Neraka...?
« Reply #14 on: September 13, 2012, 08:32:51 AM »
OK...
Samakan persepsi...
Pengertian ttg jagad raya alias alam semesta menurut Sy pribadi adl ruang 'n waktu dimana Qt berada saat ini, termasuk juga yg keadaan fisik diluar bumi yang sudah atw belum terjangkau oleh ilmu pengetahuan manusia.
Gimana menurut mu...?

Betul, itulah jagad raya atau alam semesta.

Quote
Itulah kenapa dalam Alkitab diceritakan "God created HEAVEN 'n earth" (KJV), memang tidak menyinggung ttg penciptaan neraka dimana keberadaan neraka sendiri seperti suatu tempat yg bukan di bumi dan di Surga, melainkan sebuah tempat yg berbeda. Tempat yg Allah sediakan untuk menghukum para pemberontak dan pengikutnya (Iblis 'n the ganks).
Makanya Sy membagi menjadi 3 tempat :
1. Surga
2. Neraka
3. Bumi
Ke3nya tentu berada di alam yg berbeda, tp khusus Surga dan Neraka, keduanya bisa dikatakan "berdekatan" karena Lazarus ketika meninggal, bisa dilihat oleh orang kaya walaupun saat itu, keduanya berada dilokasi yg berbeda. (Back 2 note).

Nah, menurut anda sorga dan neraka itu berada di jagad raya atau tidak?