salam damai dalam kasih Kristus,
kalaupun bahasan ini dirasa tidak terlalu penting bagi keberimanan kita, mungkin ini bisa dianggap seperti kuis saja, atau sekedar menambah wawasan, dan mencoba memuaskan rasa ingin tau.
sebelumnya kita lihat dulu bebrapa definisi kristen.
1. Akar katanya dari bahasa Yunani Χριστός (Khristós) terjemahan dari Mesias (Al Masih)
2. artinya Yang Diurapi
3. abad 1 Masehi
4. Masyarakat yang mengatakan pengikut Yesus Kristus sebagai "seperti Kristus" (Christlike)
5. Merujuk pada Agama Kristen dan pengikutnya umat Kristen.
materi referensi:
http://en.wikipedia.org/wiki/ChristPenyebutan orang-orang Kristen atau Kristianos (Arab, ‘Massihi-yyin’) semula adalah ejekan orang-orang Yahudi di Antiokhia (Syria) kepada murid-murid Yesus yang ada di sana. Murid-murid ini masih terikat kepada ibadah Yahudi seperti ke sinagoga-sinagoga Yahudi pada hari Sabat (Kis. 13:14-15; 15:21 dsb) dan masih berkewajiban mengunjungi Bait Allah pada hari-hari raya (Kis. 2:46; 21:26 dsb).
Tetapi karena mereka juga memberitakan nama Yesus dan memecah-mecahkan roti (Sakramen Ekaristi Kudus) pada hari Minggu, kecurigaan orang-orang Yahudi semakin menjadi-jadi untuk mengusir mereka dari perkumpulan Yahudi (Kis. 4:2; 5:28). Sejak pembunuham diakon Stefanus di luar gerbang Yerusalem oleh orang-orang Yahudi (Kis. 7:54-60), maka resmilah murid-murid Yesus menerima cap ‘sekte’ orang Yahudi tetapi sekaligus penganut Jalan Yesus Kristus (Kis. 9:2).
dalam kitabsuci sebutan kristen ini muncul 3 kali:
* Kisah Para Rasul 11:26
LAI TB, Mereka tinggal bersama-sama dengan jemaat itu satu tahun lamanya, sambil mengajar banyak orang. Di Antiokhialah murid-murid itu untuk pertama kalinya disebut Kristen."NKJV, And when he had found him, he brought him to Antioch. So it was that for a whole year they assembled with the church and taught a great many people. And the disciples were first called Christians in Antioch.TR, και ευρων αυτον ηγαγεν αυτον εις αντιοχειαν εγενετο δε αυτους ενιαυτον ολον συναχθηναι εν τη εκκλησια και διδαξαι οχλον ικανον χρηματισαι τε πρωτον εν αντιοχεια τους μαθητας χριστιανουςTranslit interlinear, kai {dan} heurôn {setelah menemui} auton {dia} êgagen {membawa} auton {nya} eis {ke} antiokheian {antiokia} egeneto {itu terjadi} de {lalu} autous {pada mereka} eniauton {satu tahun} holon {penuh} sunakhthênai {(mereka) berkumpul} en {dalam} te ekklêsia {jemaat/ kumpulan umat} kai {dan} didaxai {mengajar} okhlon {orang-orang/ masyarakat} ikanon {banyak} khrêmatisai te {(mereka) dipanggil} prôton {(untuk) pertama kali} en {di} antiokheia {antiokia} tous mathêtas {para murid} khristianous {(orang2) Kristen}
* Kisah Para Rasul 26:28
LAI TB, Jawab Agripa: "Hampir-hampir saja kauyakinkan aku menjadi orang Kristen!"NKJV, Then Agrippa said to Paul, "You almost persuade me to become a Christian."TR, ο δε αγριππας προς τον παυλον εφη εν ολιγω με πειθεις χριστιανον γενεσθαιTranslit interlinear, ho de {lalu} agrippas {agripa} pros ton {kepada} paulon {Paulus} ephê {berkata} en {dengan} oligô {sedikit (waktu)/ mudah} me {aku} peitheis {engkau meyakinkan} khristianon {(sebagai seorang) kristen} genesthai {menjadi}
* 1 Petrus 4:16
LAI TB, Tetapi, jika ia menderita sebagai orang Kristen, maka janganlah ia malu, melainkan hendaklah ia memuliakan Allah dalam nama Kristus itu.NKJV, Yet if anyone suffers as a Christian, let him not be ashamed, but let him glorify God in this matter.TR, ει δε ως χριστιανος μη αισχυνεσθω δοξαζετω δε τον θεον εν τω μερει τουτωTranslit interlinear, ei {jika} de {tetapi} hôs khristianos {sebagai seorang kristen} mê {janganlah} aiskhunesthô {ia merasa malu} doxazetô {hendaklah ia memuji} de {tetapi} ton theon {Allah} en {karena} tô {dalam} merei {memuliakan} toutô {Nya}
Kata χριστιανος - khristianos : Christian, a follower of Christ, Pengikut Kristus .
reff:http://www.sarapanpagi.org/kristen-vt325.html
namun, kali ini coba kita batasi dan rangkum definisi kristen pada
"orang peng-iman Kristus".. untuk mempersempit pokok bahasan.
maka pertanyaannya adalah: Siapakah manusia peng iman kristus untuk pertamakali?