Author Topic: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI  (Read 2103 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Leonardo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1772
  • Reputation Power:
  • katolik
Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« on: December 20, 2012, 11:42:19 AM »
UNGARAN, KOMPAS.com - Kepala Polres Semarang AKBP Agustinus Berlianto Pangaribuan menegaskan, polisi akan mengambil tindakan tegas terhadap setiap upaya yang akan mengganggu keamanan dan ketertiban dalam Perayan Natal 2013. Pernyataan itu terkait munculnya ancaman dari organisasi massa Front Pembela Islam (FPI) yang akan menggagalkan perayaan natal di Lapangan Sidomulyo, Ungaran 25 Desember mendatang.

"Sebagai warga negara Indonesia yang hidup dalam kebhinekaan, sebaiknya jangan ada pihak yang mengganggu jalannya perayaan Natal. Kita ini hidup di negara hukum, wajib menjaga agar negara tetap aman dan kondusif. Jika ada pihak mana pun yang berani mengganggu keamanan, khususnya pada perayaan Natal dan tahun baru akan kami tindak tegas," kata Kapolres, Rabu (12/19/2012) siang kemarin.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan, sebanyak 980 personil Polres Semarang akan disebar untuk mengamankan seluruh gereja dan lokasi-lokasi keramaian. Pengamanan dengan sandi operasi Lilin Candi 2013 ini juga akan melibantakan unsur TNI, Satpol PP dan ormas Islam GP Ansor.

"Dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru kami telah berkoordinasi dengan forum pimpinan daerah serta tokoh agama dan masyarakat. Karena keamanan merupakan tanggungjawab semua unsur masyarakat," ujar Kepala Polres.

Sebelumnya, pada Selasa lalu, Sekretaris Dewan syuro FPI Jateng, Jindan Bahrul telah menolak tegas perayaan Natal yang akan dilaksanakan di Lapangan Sidomulyo. Jindan menilai, hal itu dinilai sebagai toleransi yang kebablasan dan tidak menghargai keberadaan Masjid Agung Ungaran, yang lokasinya tepat di sisi lapangan.

"Masih banyak lokasi lain yang layak digunakan untuk perayaan Natal, kenapa harus di depan Masjid Agung. Lebih baik dipindahkan ke lokasi lain, daripada menyinggung perasaan umat Islam," ungkap Jindan.

Jindan menambahkan, FPI dan GPK akan melaksanakan pengajian akbar di Masjid Agung Ungaran sejak malam Natal, sebagai aksi nyata untuk menggagalkan perayaan Natal di Lapangan Sidomulyo.

sumber

Entah kapan FPI ini dibubarkan  :takethat:
Perayaan besar setahun sekai aja dipermasalahkan lah umat muslim tiap sembayang jumat banyak menutup jalan raya aja bebas dilakukan......

kenapa yang setahun sekali dipermasalahkan... :idiot:

In Omnibus Caritas

Offline Phooey

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #1 on: December 20, 2012, 11:54:08 AM »
UNGARAN, KOMPAS.com - Kepala Polres Semarang AKBP Agustinus Berlianto Pangaribuan menegaskan, polisi akan mengambil tindakan tegas terhadap setiap upaya yang akan mengganggu keamanan dan ketertiban dalam Perayan Natal 2013. Pernyataan itu terkait munculnya ancaman dari organisasi massa Front Pembela Islam (FPI) yang akan menggagalkan perayaan natal di Lapangan Sidomulyo, Ungaran 25 Desember mendatang.

"Sebagai warga negara Indonesia yang hidup dalam kebhinekaan, sebaiknya jangan ada pihak yang mengganggu jalannya perayaan Natal. Kita ini hidup di negara hukum, wajib menjaga agar negara tetap aman dan kondusif. Jika ada pihak mana pun yang berani mengganggu keamanan, khususnya pada perayaan Natal dan tahun baru akan kami tindak tegas," kata Kapolres, Rabu (12/19/2012) siang kemarin.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan, sebanyak 980 personil Polres Semarang akan disebar untuk mengamankan seluruh gereja dan lokasi-lokasi keramaian. Pengamanan dengan sandi operasi Lilin Candi 2013 ini juga akan melibantakan unsur TNI, Satpol PP dan ormas Islam GP Ansor.

"Dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru kami telah berkoordinasi dengan forum pimpinan daerah serta tokoh agama dan masyarakat. Karena keamanan merupakan tanggungjawab semua unsur masyarakat," ujar Kepala Polres.

Sebelumnya, pada Selasa lalu, Sekretaris Dewan syuro FPI Jateng, Jindan Bahrul telah menolak tegas perayaan Natal yang akan dilaksanakan di Lapangan Sidomulyo. Jindan menilai, hal itu dinilai sebagai toleransi yang kebablasan dan tidak menghargai keberadaan Masjid Agung Ungaran, yang lokasinya tepat di sisi lapangan.

"Masih banyak lokasi lain yang layak digunakan untuk perayaan Natal, kenapa harus di depan Masjid Agung. Lebih baik dipindahkan ke lokasi lain, daripada menyinggung perasaan umat Islam," ungkap Jindan.

Jindan menambahkan, FPI dan GPK akan melaksanakan pengajian akbar di Masjid Agung Ungaran sejak malam Natal, sebagai aksi nyata untuk menggagalkan perayaan Natal di Lapangan Sidomulyo.

sumber

Entah kapan FPI ini dibubarkan  :takethat:
Perayaan besar setahun sekai aja dipermasalahkan lah umat muslim tiap sembayang jumat banyak menutup jalan raya aja bebas dilakukan......

kenapa yang setahun sekali dipermasalahkan... :idiot:


Susaahhhh.......
Sekarang banyak orang berpikiran ekstrim    :doh:

Lama kelamaan bisa2 acara Gereja hanya dapat terselenggara di Mall
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #2 on: December 20, 2012, 01:35:46 PM »
Quote
Entah kapan FPI ini dibubarkan  :takethat:
Perayaan besar setahun sekai aja dipermasalahkan lah umat muslim tiap sembayang jumat banyak menutup jalan raya aja bebas dilakukan......

kenapa yang setahun sekali dipermasalahkan... :idiot:

mereka pikir negara ini punya mereka...
πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

Offline Lily

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #3 on: December 20, 2012, 06:40:44 PM »
FPI nya sensi + panitia Natalnya juga iseng = klop  deh

:doh:
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Phooey

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #4 on: December 20, 2012, 07:16:52 PM »
FPI nya sensi + panitia Natalnya juga iseng = klop  deh

:doh:


hiiihiihiihihi........

Sis Lily juga ikut diundang ??


 :)
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Lily

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #5 on: December 20, 2012, 07:28:47 PM »

hiiihiihiihihi........

Sis Lily juga ikut diundang ??


 :)

Engga Kung, kan besok sabtu saya berangkat menyepi ke kaki gunung Merapi :)
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #6 on: December 20, 2012, 07:38:45 PM »
Entah kapan FPI ini dibubarkan  :takethat:
Perayaan besar setahun sekai aja dipermasalahkan lah umat muslim tiap sembayang jumat banyak menutup jalan raya aja bebas dilakukan......

kenapa yang setahun sekali dipermasalahkan... :idiot:

Ngga usah repot2 dibubarkan Mod, FPI dimutasi aja ke Nusakambangan, jadi mereka ngga terganggu acara agama lain dan ngga perlu menghimbau warung2 makan tutup selama bulan puasa :giggle:
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Phooey

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #7 on: December 20, 2012, 07:47:17 PM »
Ngga usah repot2 dibubarkan Mod, FPI dimutasi aja ke Nusakambangan, jadi mereka ngga terganggu acara agama lain dan ngga perlu menghimbau warung2 makan tutup selama bulan puasa :giggle:

Bagi saya .... yang lain2 enggak masalah.
Tapi kalo urusan warung tutup ... ini yang berabe   :giggle:
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Leonardo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1772
  • Reputation Power:
  • katolik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #8 on: December 20, 2012, 08:45:31 PM »
FPI nya sensi + panitia Natalnya juga iseng = klop  deh

:doh:

haha...sudah lama dibahas kok dan tidak ada persoalan dengan mesjidnya sekalipun ...yang jadi masalah yah cuman sama FPI aja dan kasian sekali kali ini provokasi mereka tidak didengarkan warga sekitar  :D


berita

UNGARAN, KOMPAS.com - Rencana pengajian akbar yang akan digelar Front Pembela Islam (FPI) di Masjid Agung Ungaran, Kabupaten Semarang pada malam Natal (24/12/2012) yang diklaim sebagai bentuk penggagalan ibadah Natal di Lapangan Sidomulyo yang ada di dekatnya, kemungkinan besar tak akan terwujud. Pasalnya, Takmir Masjid Agung Ungaran menyatakan tak akan mengizinkan kegiatan yang berpotensi menimbulkan perselisihan umat.

"Takmir tidak pernah dimintai izin dan tidak akan mengizinkan pada tanggal tersebut dipakai," tegas MK salah satu Takmir yang keberatan ditulis nama terangnya, saat dikonfirmasi Kompas.com melalui sambungan telepon, Kamis (20/12/2012) malam.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Kabupaten Semarang Abdullah Maskur mengungkapkan surat izin penggunaan Lapangan Sidomulyo untuk perayaan Natal 2012 sudah lama diajukan, dan disetujui oleh Bupati. Proses pengeluaran izin tersebut pun melalui beberapa kali pembahasan dengan pihak-pihak terkait.

"Pemkab Semarang melalui Sekda sudah beberapa kali membahas masalah ini dengan Linmas, Polres, Kemenag dan FKUB. Intinya tidak ada persoalan dengan perayaan Natal di Lapangan Sidomulyo. Bahkan, IPHI sebagai pengelola aula Masjid Agung juga tidak keberatan dengan kegiatan tersebut, karena menyadari Lapangan Sidomulyo tersebut bukan halaman masjid," kata Maskur.

Diberitakan sebelumnya, Sekretaris Dewan Syuro FPI Jateng, Jindan Bahrul menolak tegas perayaan Natal di Lapangan Sidomulyo. Jindan menilai hal itu sebagai toleransi yang kebablasan karena tidak menghargai keberadaan Masjid Agung Ungaran yang lokasinya tepat di sisi lapangan.

"Masih banyak lokasi lain yang layak digunakan untuk perayaan Natal, kenapa harus di depan Masjid Agung. Lebih baik dipindahkan ke lokasi lain daripada menyinggung perasaan umat Islam," ungkap Jindan.

Selanjutnya, Jindan menambahkan, FPI akan melaksanakan pengajian akbar di Masjid Agung Ungaran sejak malam Natal sebagai aksi nyata untuk menggagalkan perayaan Natal di Lapangan Sidomulyo tersebut.

In Omnibus Caritas

Offline Leonardo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1772
  • Reputation Power:
  • katolik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #9 on: December 20, 2012, 08:52:40 PM »
mereka pikir negara ini punya mereka...
betul mas...padahal kalau mereka dirikan partai juga nggak bakalan laku  :D
Selama ini mereka cuman terbantu dengan ketidaktegasan pemerintah bayangkan saja sudah banyak sekali pelanggaran yang dilakukan organisasi ini tapi masih saja ditolerir oleh pemerintah kita  :takethat:
In Omnibus Caritas

Offline Leonardo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1772
  • Reputation Power:
  • katolik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #10 on: December 20, 2012, 08:55:21 PM »
Bagi saya .... yang lain2 enggak masalah.
Tapi kalo urusan warung tutup ... ini yang berabe   :giggle:
masak sendiri kung.....kan Mrs Phooey juga pinter masak  :)
In Omnibus Caritas

Offline Leonardo

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1772
  • Reputation Power:
  • katolik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #11 on: December 20, 2012, 08:57:50 PM »
Ngga usah repot2 dibubarkan Mod, FPI dimutasi aja ke Nusakambangan, jadi mereka ngga terganggu acara agama lain dan ngga perlu menghimbau warung2 makan tutup selama bulan puasa :giggle:
:rofl:....bisa juga sis secara tindakan mereka nggak ada bedanya dengan para preman...banyak yang bilang kalau FPI adalah preman berjubah  :D
In Omnibus Caritas

Offline RHCP

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1033
  • Reputation Power:
  • KASIH
  • Denominasi: Kharismatik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #12 on: December 20, 2012, 09:45:08 PM »
FPI = Front Penganut Illuminati
Iman dan harapan akan hilang tapi Kasih adalah kekal.

Offline hanhalim2

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 4084
  • Reputation Power:
  • Denominasi: R.katholik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #13 on: December 21, 2012, 04:04:37 AM »
Ngga usah repot2 dibubarkan Mod, FPI dimutasi aja ke Nusakambangan, jadi mereka ngga terganggu acara agama lain dan ngga perlu menghimbau warung2 makan tutup selama bulan puasa :giggle:

lho ,apa disana engga ada yang kristen   ?

Tuhan Jesus mwmberkati

han
Bukan semua nas/ayat  yang tertulis dalam Alkitab adalah Firman Allah dan juga Tidak seluruh Firman Allah tertulis lengkap dalam Alkitab.

( mudah mudahan dimengerti penjelasannya )

Offline John Paul III

  • Administrator
  • Hero Member
  • *****
  • Posts: 797
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Ini Tanggapan Kapolres Semarang Soal Ancaman FPI
« Reply #14 on: December 21, 2012, 06:42:24 AM »
sogok beras satu ton buat FPI aja kali... he he he.. FPI.. oh h FPI...