Author Topic: Susu menyebabkan kanker  (Read 2898 times)

0 Members and 2 Guests are viewing this topic.

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #15 on: October 08, 2012, 02:47:27 PM »
Manusia mengkonsumsi susu, khususnya susu sapi, bukan baru di jaman modern ini saja lho, tapi sudah ribuan tahun. Tapi jaman dulu tidak ada kanker..?? Atau mungkin ada tetapi jarang terdengar..??

Saya punya teman orang Hindu aliran Hare Khrisna yang vegetarian, satu2nya produk hewani yang dikonsumsi adalah susu, dan katanya ini selaras dengan apa yang tertulis di Weda dan kitab2 Hindu. Konon di masa kecilnya Khrisna adalah penggemar susu dan mentega (keju...??). Referensi dari Hindu ini saya sampaikan sekedar untuk membuktikan bahwa sudah ribuan tahun manusia mengkonsumsi susu, dan tidak ada efek kanker sebagai akibatnya. Jadi rasanya terlalu dini untuk menyimpulkan bahwa susu menyebabkan kanker.

Dan yang jelas, saya tidak takut minum susu.   :afro:
πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

Offline Lily

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #16 on: October 08, 2012, 04:38:47 PM »
Betapa sebuah kesimpulan:

"Susu menyebabkan kanker"

berasal dari kata "mungkin"!
http://health.kompas.com/read/2010/11/30/14043765/Benarkah.Susu.Sebabkan.Kanker.

Satu orang tidak bisa mewakili seluruh dunia!

Karena China bukanlah nomer satu sebagai produsen susu dunia! :doh:

Kalau saja China menempati peringkat nomer satu, bukan hasil penelitiannya akan berbeda  :D

Sebab, hampir semuanya China menepati ranking satu sebagai produsen, kecuali susu, kedelai dll (yg bisa menjadi susu!)  :D :doh:

Silahkan cek disini: http://www.fao.org/index_en.htm

Kompas.com - Manfaat susu sebagai nutrisi penunjang kesehatan akhir-akhir ini mulai diragukan seiring dengan banyaknya mitos-mitos mengenai susu, salah satunya menyebabkan kanker. Bagaimana yang benar?

Mitos ini sebenarnya berawal dari tahun 1993 ketika FDA menyetujui departemen peternakan di Amerika untuk menggunakan hormon pertumbuhan (rBGH) pada hewan ternak. Praktek tersebut menyebabkan produksi susu sapi meningkat pesat sehingga harga susu pun bisa ditekan. Namun hal itu juga menimbulkan kontroversi karena rBGH meningkatkan konsentrasi insulin-like growth factor (IGF), hormon yang terkait kanker, dalam susu meningkat.

Tetapi, berbeda dengan hormon steroid yang bisa dikonsumsi secara oral, rBGH dan IGF harus disuntikkan untuk mendapatkan efeknya. Hal itu karena proses pencernaan akan menghancurkan hormon protein ini. Karena itu minum susu yang berasal dari sapi yang diberi hormon tidak serta merta mentrasfer bahan aktif kimia ini ke dalam tubuh. Dengan kata lain, rBGH dan IGF baru bisa menyebabkan kanker jika disuntikkan langsung ke tubuh manusia.

Meski begitu, karena persoalan etik, kini praktik pemberian hormon pada ternak sapi sudah dilarang. Para peneliti dari Kanada juga menemukan bahwa sapi yang diberi hormon lebih rentan terkena infeksi mastitis.

Bagaimana dengan antibiotik pada pakan ternak? Beberapa pendapat menyebutkan antibiotik yang ada dalam tubuh ternak sapi akan mengendap dalam susu dan dagingnya. Jika dikonsumsi dalam waktu lama hal ini akan menyebabkan orang yang mengonsumsinya menjadi resisten antibiotik.

Mengenai hal ini belum ada ilmuwan yang bisa memastikannya karena belum ada penelitian yang membuktikannya. Bila Anda khawatir dengan isu antibiotik ini, saat ini di pasaran terdapat produk susu organik yang bebas dari hormon dan antibiotik. Namun mungkin harganya relatif mahal.

---------------------
melegakan  :afro:

sayang sekali saya tidak berhasil mencari data perbandingan negara pengkonsumsi susu dan penderita penyakit kanker di masing2 negara tsb. tapi yah link dari Anda sudah cukup melegakan, Mod Yopi  :)

ini postingannya koq sering mencantumkan tanda seru (!), pertanda marah / bagaimana ya?  :swt:
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Phooey

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #17 on: October 08, 2012, 04:42:52 PM »

---cut---

---------------------
melegakan  :afro:

sayang sekali saya tidak berhasil mencari data perbandingan negara pengkonsumsi susu dan penderita penyakit kanker di masing2 negara tsb. tapi yah link dari Anda sudah cukup melegakan, Mod Yopi  :)

ini postingannya koq sering mencantumkan tanda seru (!), pertanda marah / bagaimana ya?  :swt:

Ehmmm....
Mod Yopi Type Koleris Melankolis memang seperti itu Sis....    :giggle:

Wajah boleh kayak Rambo....tapi hatinya seperti Romeo.
Beda sedikit dengan Mod Husada. Wajah Rambo tapi hati Rinto.    :afro1:
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Lily

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #18 on: October 08, 2012, 04:43:33 PM »
Manusia mengkonsumsi susu, khususnya susu sapi, bukan baru di jaman modern ini saja lho, tapi sudah ribuan tahun. Tapi jaman dulu tidak ada kanker..?? Atau mungkin ada tetapi jarang terdengar..??

Saya punya teman orang Hindu aliran Hare Khrisna yang vegetarian, satu2nya produk hewani yang dikonsumsi adalah susu, dan katanya ini selaras dengan apa yang tertulis di Weda dan kitab2 Hindu. Konon di masa kecilnya Khrisna adalah penggemar susu dan mentega (keju...??). Referensi dari Hindu ini saya sampaikan sekedar untuk membuktikan bahwa sudah ribuan tahun manusia mengkonsumsi susu, dan tidak ada efek kanker sebagai akibatnya. Jadi rasanya terlalu dini untuk menyimpulkan bahwa susu menyebabkan kanker.

Dan yang jelas, saya tidak takut minum susu.   :afro:

siip Mod  :afro: di Jogja ada cafe susu yang terkenal ya, KaliMilk, sudah pernah ke sana mencoba?
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #19 on: October 08, 2012, 04:46:04 PM »
Ehmmm....
Mod Yopi Type Koleris Melankolis memang seperti itu Sis....    :giggle:

Wajah boleh kayak Rambo....tapi hatinya seperti Romeo.
Beda sedikit dengan Mod Husada. Wajah Rambo tapi hati Rinto.    :afro1:

Alhamdulilah Kung Pho ....  infonya melegakan... :dance:
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #20 on: October 09, 2012, 07:38:17 AM »
siip Mod  :afro: di Jogja ada cafe susu yang terkenal ya, KaliMilk, sudah pernah ke sana mencoba?

Yang di Lempongsari atau Seturan, Sis?
Wah, nongkrong saya gak di kafe, tapi cukup di angkringan, lebih merakyat, hehe...   :afro:
πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

Offline Lily

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #21 on: October 09, 2012, 08:43:38 AM »
Yang di Lempongsari atau Seturan, Sis?
Wah, nongkrong saya gak di kafe, tapi cukup di angkringan, lebih merakyat, hehe...   :afro:

saya ngga tahu daerah2 di Jogja Mod, baru baca di internet, kelihatannya koq menarik, susu dipadu dengan juice buah, dan harganya masih terjangkau buat rakyat jelata seperti saya  :grining: justru mau minta info nih Mod...
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #22 on: October 09, 2012, 10:18:20 AM »
saya ngga tahu daerah2 di Jogja Mod, baru baca di internet, kelihatannya koq menarik, susu dipadu dengan juice buah, dan harganya masih terjangkau buat rakyat jelata seperti saya  :grining: justru mau minta info nih Mod...

Siip.. :afro:  Kapan2 ke Jogja langsung dicoba saja ya. Nyari tempatnya gak susah kok..  :grining:
πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

Offline Husada

  • FIK council
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 3585
  • Reputation Power:
  • Gerejaku Didirikan oleh Yesus Kristus
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #23 on: October 09, 2012, 10:24:36 AM »
Siip.. :afro:  Kapan2 ke Jogja langsung dicoba saja ya. Nyari tempatnya gak susah kok..  grining:
Di Jogja? Di Toegoe, Jogja, saya disuguhin "KOPI JOSS". Mendengar namanya saya pingin tahu, e'e'eee... ternyata kopi yang dicemplungin bara, dan saat baranya nyemplung, kedengaran "JOSSS", gitu, malah hasilnya sebongkah arang. :grining:
PRO ECCLESIA ET PATRIA, PRO PATRIA ET ECCLESIA

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #24 on: October 09, 2012, 10:27:17 AM »
Di Jogja? Di Toegoe, Jogja, saya disuguhin "KOPI JOSS". Mendengar namanya saya pingin tahu, e'e'eee... ternyata kopi yang dicemplungin bara, dan saat baranya nyemplung, kedengaran "JOSSS", gitu, malah hasilnya sebongkah arang. :grining:

Saya malah ngeri lho minum Kopi Joss, bayangin aja masak kopi bercampur arang (karbon) diminum..??? Biasanya saya pilih kopi susu atau susu jahe saja..  :afro:
πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

Offline Husada

  • FIK council
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 3585
  • Reputation Power:
  • Gerejaku Didirikan oleh Yesus Kristus
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #25 on: October 09, 2012, 10:31:56 AM »
Saya malah ngeri lho minum Kopi Joss, bayangin aja masak kopi bercampur arang (karbon) diminum..??? Biasanya saya pilih kopi susu atau susu jahe saja..  :afro:
Bener Glomod. Saya hanya sekedar ingin tahu, karena mendengar namanya cukup eksotis, saya pikir. Rasanya? Agak kelat. Pokoke, menang di nama, sementara rasanya ndak hebat-hebat bangat. :)
PRO ECCLESIA ET PATRIA, PRO PATRIA ET ECCLESIA

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #26 on: October 09, 2012, 10:36:34 AM »
Bener Glomod. Saya hanya sekedar ingin tahu, karena mendengar namanya cukup eksotis, saya pikir. Rasanya? Agak kelat. Pokoke, menang di nama, sementara rasanya ndak hebat-hebat bangat. :)

Hasil sukses promosi melalui acara-acara wisata di televisi...  :afro:
πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

bruce

  • Guest
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #27 on: October 09, 2012, 02:02:01 PM »
Saya malah ngeri lho minum Kopi Joss, bayangin aja masak kopi bercampur arang (karbon) diminum..??? Biasanya saya pilih kopi susu atau susu jahe saja..  :afro:

Sekedar info, bro, arang itu sangat aman untuk tuuh kita. Bahkan banyak digunakan untuk menyerap racun. Kalau anda merebus seafood (kerang atau kepiting), untuk menghindari racun penyebab alergi, silahkan masukan dua atau tiga bongkah arang di air rebusan.

Begitu juga anda tentu pernah mendengar Norit, nah norit itu dibuat dari murni carbon active, fungsinya juga menyerap racun dalam tubuh, seandainya anda sehabis makan sesuatu terasa mual ataupun buang buang air, makanlah Norit 4-6 butir, tidak usah khawatir dosis, karena memang cuma arang.

Begitu kira kira yang bisa saya sampaikan.

Syalom

Offline Shakespeare

  • Global Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1868
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Injili
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #28 on: October 09, 2012, 02:08:18 PM »
Sekedar info, bro, arang itu sangat aman untuk tuuh kita. Bahkan banyak digunakan untuk menyerap racun. Kalau anda merebus seafood (kerang atau kepiting), untuk menghindari racun penyebab alergi, silahkan masukan dua atau tiga bongkah arang di air rebusan.

Begitu juga anda tentu pernah mendengar Norit, nah norit itu dibuat dari murni carbon active, fungsinya juga menyerap racun dalam tubuh, seandainya anda sehabis makan sesuatu terasa mual ataupun buang buang air, makanlah Norit 4-6 butir, tidak usah khawatir dosis, karena memang cuma arang.

Begitu kira kira yang bisa saya sampaikan.

Syalom

Ya bro soal yang anda sampaikan, terutama yang saya bold itu saya tahu. Tetapi beberapa tahun yang lalu saya membaca entah dimana (saya lupa) bahwa arang (carbon) sebenarnya tidak baik untuk orang yang sehat (tidak dalam kondisi keracunan). Tetapi berita baiknya, katanya sih, itu bisa dinetralisir oleh ketimun. Itulah sebabnya disarankan jika selesai makan makanan yang dibakar dengan arang seperti sate, ikan bakar dan sebagainya disarankan untuk makan ketimun mentah. Begitu menurut info yang saya baca.....

Barangkali Bro punya informasi soal ini?
πᾶσα γραφὴ θεόπνευστος καὶ ὠφέλιμος πρὸς διδασκαλίαν, πρὸς ἐλεγμόν, πρὸς ἐπανόρθωσιν, πρὸς παιδείαν τὴν ἐν δικαιοσύνῃ

bruce

  • Guest
Re: Susu menyebabkan kanker
« Reply #29 on: October 09, 2012, 02:10:53 PM »
Ya bro soal yang anda sampaikan, terutama yang saya bold itu saya tahu. Tetapi beberapa tahun yang lalu saya membaca entah dimana (saya lupa) bahwa arang (carbon) sebenarnya tidak baik untuk orang yang sehat (tidak dalam kondisi keracunan). Tetapi berita baiknya, katanya sih, itu bisa dinetralisir oleh ketimun. Itulah sebabnya disarankan jika selesai makan makanan yang dibakar dengan arang seperti sate, ikan bakar dan sebagainya disarankan untuk makan ketimun mentah. Begitu menurut info yang saya baca.....

Barangkali Bro punya informasi soal ini?

Oooh, itu daging yang terbakar dan berubah menjadi zat karsinogenik dalam tubuh ya. Kan itu bukan arang bro. Kalau benar benar sudah jadi arang mungkin ngga apa apa. He he he he.
Biar ahli kimia atau dokter yang memberi jawaban pastinya deh.

 :D