Author Topic: Penyembuhan Luka Batin  (Read 5273 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

bruce

  • Guest
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #15 on: October 09, 2012, 01:23:00 PM »
tergantung kesalahannya juga ya.
selama kesalahan masih dalam batas toleransi, sebaiknya sih tetap hidup bersama dan saling memahami.
kalau sudah mulai berbahaya..hmmm..
hewan saja punya insting menyelamatkan diri, apalagi manusia kan? :whistle:

Yah, kadar kesalahannya bisa diperhitungkan dengan jarak kita menjauh sis.
Ada yang berjarak aman 3 meter, ada yang berjarak minimal 10 meter, ada yang minimal 100 meter.

 :whistle:

Offline Phooey

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #16 on: October 09, 2012, 01:23:28 PM »
Itu namanya si anak baik sedang apes bertemu dengan anak iseng. Laporkan saja kepada ibu guru agar anak iseng tsb ditegor hahah...

Kalo menurut saya Kung Pho, setiap orang memiliki kelemahan masing2 yang sudah mendarah daging. Demikian pula pasangan kita, di balik sifat2 baiknya, pasti ada kelemahan2 yang mau tidak mau / lama kelamaan harus kita maklumi kalo kita ingin hidup damai. bukankan Dia berkata “maafkanlah saudaramu sebanyak 7 x 70 kali” untuk 1 kesalahan yang sama dalam 1 hari…  :swt:

Misalnya, suami saya mempunyai kebiasaan tidak mau membuang bungkus makanan ke tempat sampah.  saya yang kebagian tugas bersih2 setiap hari - pagi dan malam. mulanya jengkel juga, pernah krn terlalu capeknya saya  marah2 ngomel seharian, tapi lama kelamaan… sy merasa bila saya bad mood maka sepanjang hari itu segala yang saya lakukan itu tidak ada yang beres.  Nah loh, rugi sendiri kan saya  :giggle:

Merubah orang lain itu sulit, yang lebih memungkinkan adalah merubah diri sendiri. Bungkus2 makanan yang berceceran adalah “tanda kehadiran” suami saya di rumah, kalo suami ngga di rumah wah rumah bersih & rapi terkendali… tapi lucunya saya malah merasakan ada yang “hilang”.
Daripada bawel menyuruh suami membuang sampah yang berujung saling kesal, alangkah lebih baiknya bila saya merubah diri menjadi lebih sabar dan berusaha menerima kelemahan pasangan.  Toh dengan rajin memberi contoh, kebiasaan buruk suami bisa sedikiiiit berkurang.

Keep positif thinking saja lah, hepi2 selalu…  :dance:

Moral Story yang bagus Sis Lily   

@ Mod Bruce....
Kemana saja tadi pagi....
Kalo belum membaca tulisan Mod Bruce yang berwawasan luas...........rasanya ada yang hilang di FIK    :giggle:
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

bruce

  • Guest
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #17 on: October 09, 2012, 01:28:04 PM »
Moral Story yang bagus Sis Lily   

@ Mod Bruce....
Kemana saja tadi pagi....
Kalo belum membaca tulisan Mod Bruce yang berwawasan luas...........rasanya ada yang hilang di FIK    :giggle:

Aaaah, opa, sepertinya kurang teliti saja deh.
Sepertinya hingga jam 9.30 saya masih online koq.
Masa sih ngga ada bekas bekas nya?

 :(

Offline hello kitty

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1675
  • Reputation Power:
  • Denominasi: GKI
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #18 on: October 09, 2012, 01:32:07 PM »
Yah, kadar kesalahannya bisa diperhitungkan dengan jarak kita menjauh sis.
Ada yang berjarak aman 3 meter, ada yang berjarak minimal 10 meter, ada yang minimal 100 meter.

 :whistle:

hehehehe..bukannya itu kriteria mendekati para satwa? :giggle:
Pak Singa jarak amannya berapa ya?
kalau pas tidak mood, jarak aman harus ditambah tuh.. :grining:

Quote
Sepertinya hingga jam 9.30 saya masih online koq.
Masa sih ngga ada bekas bekas nya?

online saja tanpa posting = tidak terdeteksi
ingat, Anda sudah punya fans tetap di sini :afro: --> SFC (Singa Fans Club)
kami masih berusaha menambah member baru untuk SFC :afro1:


jangan masukkan kami ke dalam pencobaan..
karena kami bisa masuk sendiri ke dalamnya
(St. Kitty dari Lawang)

Offline steavan_lop

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1955
  • Reputation Power:
    • lop
  • Denominasi: unknown
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #19 on: October 09, 2012, 01:37:51 PM »
hmm gw pernah ikut ret2 pemulihan..
dan fasilitator yg tangani gw bilang..

keluar dari ret2 ini jgn berharap org yg menyakiti hati kita berubah tp ketika kita disakiti kita tau apa yg harus kita lakukan..

bruce

  • Guest
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #20 on: October 09, 2012, 01:38:43 PM »
hehehehe..bukannya itu kriteria mendekati para satwa? :giggle:
Pak Singa jarak amannya berapa ya?
kalau pas tidak mood, jarak aman harus ditambah tuh.. :grining:

Di Indonesia mungkin memang belum diterapkan. Tetapi di US sana, seorang hakim di pengadilan bisa menentukan seseorang untuk berjarak tertentu terhadap yang dilarang. Entah pasangannya, entah computer (untuk cracker), entah bar (untuk pemabuk). Melanggar batas yang diijinkan akan menyebabkannya langung terkena tindak pidana.

Quote
online saja tanpa posting = tidak terdeteksi
ingat, Anda sudah punya fans tetap di sini :afro: --> SFC (Singa Fans Club)
kami masih berusaha menambah member baru untuk SFC :afro1:

Posting koq, saya lupa yang mana, karena setiap hari saya pasti online jam 6.30 hingga semua post sudah saya baca atau balas kalau perlu. He h he.

 :whistle: :console:

Offline Phooey

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #21 on: October 09, 2012, 01:59:19 PM »
hmm gw pernah ikut ret2 pemulihan..
dan fasilitator yg tangani gw bilang..

keluar dari ret2 ini jgn berharap org yg menyakiti hati kita berubah tp ketika kita disakiti kita tau apa yg harus kita lakukan..

Waahh ....

Nasehat sangat bagus tuh Bro Steavan    :afro:
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Phooey

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #22 on: October 23, 2012, 06:14:34 AM »
Quote
Seorang gadis menceritakan keluh kesahnya. Dia seringkali diliputi rasa cemas dan bersalah yang berlebihan, setelah melakukan sesuatu yang kurang berkenan di hati orang lain. Sejujurnya, apa yang telah dilakukannya bukanlah menjadi alasan untuk itu. Jadi, sebenarnya dia terlalu sensitif untuk hal yang demikian, karena hanya sebuah kesalahan yang sangat kecil saja, dia harus “menghukum” dirinya sedemikian rupa. Teman-temannya sering kali mencoba meyakinkan gadis ini bahwa perbuatan yang dilakukannya bukanlah suatu masalah. Akan tetapi, perasaan tersebut masih saja membebani dia. Dia menjadi sangat tersiksa sehingga takut bila mendapat suatu tanggungjawab yang cukup besar, karena dia takut mengecewakan orang yang memberikan tanggungjawab tersebut. Dengan demikian, dia harus berjuang untuk menyeimbangkan perasaan dan tanggungjawab yang dijalankannya.

Setelah mengikuti Retret Penyembuhan Batin, baru dia mengetahui bahwa sebenarnya ada “sesuatu” dibalik semua peristiwa yang dialami selama ini. Usut punya usut, ternyata sewaktu dia berada di dalam kandungan, sang ibu merasa takut hamil lagi, sementara anaknya masih kecil. Sang ibu sangat takut, orang tuanya yang sering turut campur dikeluarganya menjadi marah akibat dia hamil lagi. Selama masa kehamilan, sang ibu ini selalu diliputi rasa takut dan was-was. Dia selalu berusaha membuat hati orang tua dan mertuanya senang, supaya dia tidak dipersalahkan dengan kehamilannya itu.

Apapun yang dia kerjakan, dibuatnya sesempurna mungkin supaya tidak ada alasan bagi mereka untuk memarahinya. Dia selalu mengorbankan diri sendiri, apapun akan dilakukan supaya tidak dipersalahkan atas kehamilan tersebut. Semuanya di simpan sendiri dengan rapinya hingga sang suami pun tidak mengetahui perjuangannya. Semuanya dilakukannya secara sempurna dan bila dipandang kurang sempurna dia akan merasa ketakutan, takut mendapat teguran yang pada akhirnya akan mempersalahkan tentang kehamilannya tersebut.

Setelah gadis ini didoakan penyembuhan batin pada masa dalam kandungan, dia mengatakan bahwa ada suatu dalam batinnya yang lepas dari dirinya. Suatu ketenangan dan ketenteraman yang dia rasakan. Hidup terasa menjadi ringan dan tiada beban. Semua tugas-tugas dapat dilakukan dengan ringan dan cepat selesai.

Pengalaman seperti di atas mungkin juga kita alami. Masih banyak lagi pengalaman-pengalaman negatif yang disebabkan oleh luka batin dan menyebabkan efek-efek yang tidak mengenakkan di masa sekarang.

 

PENYEBAB LUKA BATIN

Setiap kita, manusia, mempunyai alam bawah sadar. Alam bawah sadar, seperti komputer yang dapat merekam segala pengalaman dan peristiwa yang pernah dialami selama hidup di dunia ini, baik peristiwa atau pengalaman yang menyenangkan (positif) maupun yang menyakitkan (negatif).

Masa-masa yang rawan untuk luka batin:




1. Masa dalam Kandungan

Alam bawah sadar sudah dapat merekam sejak kita berada dalam kandungan. Jadi, apa yang dialami dan dirasakan oleh sang ibu, si janin sudah ikut merasakan dan apa yang dirasakan ini terekam dalam alam bawah sadarnya. Maka dari itu, apabila sang ibu yang sedang mengandung mendapatkan kasih sayang dari orang-orang disekitarnya, ini akan mempengaruhi si bayi yang ada dalam kandungan. Demikian pula bila pada masa kehamilannya dia mendapatkan perlakuan yang kurang wajar ataupun kesedihan-kesedihan yang dialaminya, maka inipun akan sangat berpengaruh bagi si bayi. Lebih-lebih lagi, bila bayi dalam kandungan mendapat penolakan atau tidak dikehendaki dilahirkan atau malah pernah akan digugurkan tetapi tidak berhasil. Ini sangat-sangat berpengaruh pada si anak nantinya.

Anak yang pada masa dalam kandungan mendapat penolakan seringkali mengakibatkan si anak menjadi pemberontak, penakut, marah tanpa alasan, dan lain sebagainya.

Atau bila si ibu pada masa kehamilannya, dia mengalami tekanan, rasa kuatir dan putus asa, maka si anak juga akan membawa perasaan-perasaan yang dialami si ibu.

 

2. Masa Kelahiran

Saat kelahiran adalah saat-saat yang singkat tetapi pada saat-saat yang singkat itupun tidak luput dari bebasnya akar luka batin. Mungkin terjadi kelahiran yang sulit, dan bila terjadi demikian biasanya menjadikan si anak kurang percaya diri, takut tampil di muka umum, atau juga sering merasa bersalah. Atau kelahiran prematur, si anak akan sering merasa minder, tidak berdaya, dan selalu bergantung dengan orang lain.

 

3. Masa Bayi

Bayi yang seringkali ditinggal oleh orang tuanya (karena kesibukan orang tua) dan diserahkan kepada pembantu, akan membuat si anak mencari perhatian dari orang lain, karena pada waktu bayi kurang perhatian dan kasih sayang sehingga nantinya akan mencari sesuatu yang kurang itu dalam diri orang lain.

 

4. Masa Kanak-kanak

Masa kanak-kanak juga menjadi masa yang rawan untuk luka batin. Sebagai contoh, ceritera seorang gadis lagi yang semasa kecilnya seringkali mendengar dan menyaksikan pertengkaran orang tuanya. Ketika peristiwa tersebut terjadi, dia merasa sangat ketakutan dan sebagai anak-anak dia tidak dapat melakukan apa-apa untuk mencegah pertengkaran itu, yang bisa dia lakukan hanyalah menangis. Ternyata peristiwa ini sangat membekas dalam pikiran dan hatinya sehingga pada masa dewasa, bila dia mendengar suatu keributan-keributan dia akan merasa sangat ketakutan dan tak jarang dia akan menangis bila mendengar keributan itu. Akan tetapi, setelah penyembuhan batin dengan mengampuni kedua orang tua dan peristiwa tersebut, maka dia dilepaskan dari ketakutannya.

 

5. Masa Remaja atau Dewasa

Masa remaja ataupun masa dewasa (sekarang) pun juga masih dapat menjadi akar dari luka batin. Misalnya seorang yang pernah dilecehkan atau pernah diperkosa. Trauma dan peristiwa yang menyakitkan itu akan sangat membekas dan bisa membuat dia antipati dengan lawan jenis sehingga dia menjadi takut menikah.

 

bersambung
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Phooey

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #23 on: October 23, 2012, 06:15:49 AM »
Quote
METODE PENYEMBUHAN LUKA BATIN

Dengan contoh-contoh pengalaman seperti yang disebutkan diatas, dapat diketahui bahwa efek dari luka batin selain mempersulit dan mempengaruhi dalam kehidupan bersama orang lain. Juga, yang paling dapat dirasakan adalah hilangnya kedamaian dalam hati. Melalui penyembuhan luka batin maka kedamaian yang hilang itu akan dapat diperolehnya kembali.

Kedamaian yang sejati adalah yang dari Yesus sendiri, maka dengan penyembuhan batin yang didasarkan atas kasih Allah dan dengan pengucapan syukur kepada-Nya maka akan mengembalikan damai yang dari Yesus yang mengatasi segala persoalan (Fil 4:7).

Penyembuhan tidak akan terjadi hanya dari satu pihak saja. Kedua belah pihak harus ada, yaitu si penderita dan Tuhan sendiri. Kita tahu pasti bahwa Tuhan selalu terbuka bagi anak-anak-Nya yang datang mohon kesembuhan, jadi tinggal dari pihak yang terluka yang harus bekerjasama dengan rahmat kesembuhan dari Tuhan. Maka dari itu, dalam penyembuhan ini ada syarat-syarat untuk mendapatkan kesembuhan, syarat tersebut antara lain:

Kemauan dari si penderita untuk sembuh. Tuhan sendiri tidak dapat memaksakanrahmatkesembuhan bagi seseorang (lih. Yoh 5:6).
Semangat untuk mengampuni, karena orang yang tidak mau mengampuni berarti menghalangirahmat Allah. Pengampunan adalah syarat mutlak untuk mendapatkan penyembuhan (lih. Mrk11:25-26). Pengampunan di sini adalah mengampuni orang yang telah melukai hatinya,mengecewakannya, membencinya dan lain-lain. Pengampunan pertama-tama adalah soalkeputusan dan bukan perasaan.
Bila ada dosa, pertama-tama si penderita harus diajak untuk bertobat terlebih dahulu dan diaharus mempunyai keinginan untuk bertobat karena dosa dapat menghalangi karya Tuhan.
Memiliki iman, meski kadang-kadang hal ini tidak mutlak, karena adakalanya Yesus jugamenyembuhkan orang yang belum memiliki iman. Hal ini dilakukan oleh Yesus agar nama Bapadimuliakan melalui karya penyembuhan tersebut.
 

Dalam doa penyembuhan batin harus ada sikap keterbukaan dari si penderita kepada orang yang akan mendoakan. Sebelum memulai doa penyembuhan batin, dicari dahulu akar-akar terdalam dari luka batin yang menjadi induk dari luka batin tersebut. Setelah ditemukan apa akarnya, bisa berdoa dengan imajinasi iman, yaitu dengan mengenangkan kembali peristiwa pahit yang telah terjadi dalam kehidupannya dan kemudian menghadirkan Yesus dalam peristiwa itu.

Memang cara ini belum tentu semua orang bisa masuk dalam peristiwa pahitnya. Terlebih bagi yang mempunyai luka yang teramat dalam sehingga sangat sulit dan tidak mampu untuk membayangkannya, kadang baru mulai membayangkan sudah ketakutan pada rasa sakit yang pernah dialaminya itu. Bagi kasus yang demikian, si pendoa harus mengambil alih dengan memohon kepada Yesus untuk menuntun kembali ke masa lalunya. Pendoa bisa membayangkan kembali peristiwa tersebut bersama Yesus, berdasar dari cerita si penderita dengan berimajinasi dengan suara keras kemudian si penderita mengikuti tuntunan dari si pendoa. Dalam doa bisa membangkitkan iman si penderita dan iman si penderita sendiri bisa melepaskan kuasa Tuhan untuk penyembuhan.

Metode atau cara penyembuhan batin ini adalah sarana manusiawi yang didasarkan pada suatu pengalaman tertentu, namun metode bukanlah hal yang mutlak harus dilakukan dan dipaksakan, karena pada dasarnya karya penyembuhan adalah merupakan karya Roh Kudus. Oleh sebab itu, dalam doa penyembuhan batin ini peranan pendoa sebenarnya hanya sebagai katalisator dan sesungguhnya yang menjadi penyembuh adalah Tuhan Yesus sendiri.

Suatu hal yang menarik dan sulit untuk dimengerti dengan pikiran kita manusia adalah ketika penyembuhan berlangsung, ternyata Tuhan tidak saja menjamah dan menyembuhkan si penderita tetapi juga menjamah orang yang melukai penderita sehingga kembali memulihkan hubungan diantara mereka.

Apabila sudah disembuhkan dari luka-luka batinnya maka tidak perlu untuk mengingatnya lagi. Lebih baik mengingat kasih Tuhan yang telah menyembuhkan dan memulihkan, sehingga itu dapat menjadi kekuatan yang luar biasa dalam kehidupan selanjutnya.


dikutip dari http://www.carmelia.net/index.php/artikel/karismatik/262-penyembuhan-luka-batin


 :pray3:

Yang bold biru kog rasanya susah dilakukan ya?
Apakah teman2 ada yang punya pengalaman ?

 :pray3:
« Last Edit: October 23, 2012, 06:18:05 AM by Phooey »
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline steavan_lop

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1955
  • Reputation Power:
    • lop
  • Denominasi: unknown
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #24 on: October 23, 2012, 08:14:30 AM »
:pray3:

Yang bold biru kog rasanya susah dilakukan ya?
Apakah teman2 ada yang punya pengalaman ?

 :pray3:

yoi.. tp yah ketika hati kita mulai ada rasa sakit yah buru2 cepet diselesaikan..hehe

Offline Phooey

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #25 on: October 23, 2012, 09:28:54 AM »
yoi.. tp yah ketika hati kita mulai ada rasa sakit yah buru2 cepet diselesaikan..hehe

Wkwkwkwk.........
Caranya dong Bro ?

Kalo saya pas lagi jengkel dengan seseorang.............cepat2 berdoa   :pray3:

Kalo setelah berdoa.......perasaan masih jengkel.............pakai jalan terakhir.

Tidur   :giggle:

(typical Phlegmatis)    :whistle:
Prediksi saya kalo typical Koleris seperti Sis Kitty & Sis Lily.....sudah mengasah "golok" tuh   :giggle:
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #26 on: October 23, 2012, 09:32:51 AM »
Quote from: Phooey
Apabila sudah disembuhkan dari luka-luka batinnya maka tidak perlu untuk mengingatnya lagi. Lebih baik mengingat kasih Tuhan yang telah menyembuhkan dan memulihkan, sehingga itu dapat menjadi kekuatan yang luar biasa dalam kehidupan selanjutnya.

Ada sedikit tulisan mengenai Kasih Tuhan, terkait dengan pembaruan Evangelisasi [pujian dan doa kepada Sakramen Maha Kudus],  minggu kemarin saya baca buku di Kapel dan menurut saya kutipan ini bagus & mengena :

Kita harus kembali ke Sumber Kehidupan dari Kasih yang Manis, Valentine Ilahi, menyalakan cahaya yang benar dengan mana kita bisa melihat betapa istimewanya kita. Kalau kita merasa diri kita seperti kotoran, maka kita akan memperlakukan orang lain seperti kotoran pula. Kalau kita mengetahui betapa istimewanya kita, kita akan memperlakukan orang lain secara istimewa juga. Semakin kita melihat diri kita penuh kasih dalam cahaya kasih Ekaristi, maka akan semakin penuh kasih pula kita terhadap orang lain.

Sakramen Mahakudus adalah untuk orang yang sangat istimewa : Engkau. Lirik lagu “so rare” tidak mulai dengan membandingkan seberapa istimewa engkau bagi Dia. Yesus lebih mencintai kamu daripada semua cinta yang ada di dunia ini sejak awal mula. Kehadiran Nya mengatakan : "biarlah Aku memanggilmu sayang, karena Aku jatuh cinta kepadamu. Biarlah Aku mendengar  engkau berbisik bahwa kamu juga mencintai Aku”
Mengenai Sakramen Mahakudus ada tertulis : Jatuh cinta kepada Tuhan adalah romantika terbesar. MencariNya adalah petualangan yang terbesar. MenemukanNya adalah pencapaian terbesar manusia.

Yang bold biru kog rasanya susah dilakukan ya?
Apakah teman2 ada yang punya pengalaman ?

 :pray3:

belum berhasil Kung, karena masih berwujud manusia dengan segala keterbatasannya, belum jadi malaikat. namanya dilukai pasti meninggalkan bekas luka di memory, kalau pas memory negatif itu kembali ya pastilah terasa sakit lagi.
Kung Pho panitia retret Luka Batin di mana nih...  :nod:


“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #27 on: October 23, 2012, 09:36:50 AM »
Wkwkwkwk.........
Caranya dong Bro ?

Kalo saya pas lagi jengkel dengan seseorang.............cepat2 berdoa   :pray3:

Kalo setelah berdoa.......perasaan masih jengkel.............pakai jalan terakhir.

Tidur   :giggle:

(typical Phlegmatis)    :whistle:
Prediksi saya kalo typical Koleris seperti Sis Kitty & Sis Lily.....sudah mengasah "golok" tuh   :giggle:

ralaaaatt....
saya suruh orang yang menjengkelkan itu traktir makan siang mewah saja Kung, kalo ngga mau makan siang sama saya... ya saya minta tebas mentah nya saja  :whistle:
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Phooey

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #28 on: October 23, 2012, 09:56:10 AM »
ralaaaatt....
saya suruh orang yang menjengkelkan itu traktir makan siang mewah saja Kung, kalo ngga mau makan siang sama saya... ya saya minta tebas mentah nya saja  :whistle:



Okee, saya ralat.
Berarti hanya Sis Hello kitty saja yang mengasah pedang   :swt:
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Penyembuhan Luka Batin
« Reply #29 on: October 23, 2012, 10:12:58 AM »
keren ya, sis Kitty seperti Xena the Warrior Princess  :swt:
.... :m09: kabuurrr.....
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]