Author Topic: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus  (Read 5053 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline odading

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 3314
  • Reputation Power:
  • Denominasi: non-agama
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #15 on: November 01, 2012, 12:12:36 AM »
dari Termin Islam bolehkan, biar perbandingan saja. kalau ada yang berbeda boleh didiskusikan kembali. dan saya akan jawab yang berkaitan saja.
Halo PI ...
Makasih atas masukan-nya .... namun karena sepertinya di FIK sini tidak di ijinkan membahas kepercayaan lain + selain itu saya sebenernya lagi fokus di keKristenan, maka saya nggak respond yah post kamu (soalnya nanti saya takut malah jadi + binun... hehehe) :).

Anyway,
makasih atas masukan PI sekali lagi ... saya baca kok jawaban2mu  :)

salam.

Offline pinoq

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 223
  • Reputation Power:
  • Denominasi: belum pasti
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #16 on: November 01, 2012, 01:07:27 AM »
@odading

Quote
Nah, sementara RK sudah bersemayam didalam diri sso --- kenapa sso masih bisa mungkin melakukan dosa ? Bukankah RK selalu mengingatkan ? Mengapa sso yg sudah mempunyai RK masih bisa "nyuekin" pengingatan RK ?

Di dunia fana ini, manusia yg telah lahir baru adalah manusia yg bisa berdosa dan bisa tidak berdosa, BUKAN manusia yang sama sekali tidak bisa berdosa. Itu akan terjadi tapi nanti.

Ya umpamakan saja dengan 'saya punya teman setia'. Teman saya itu tidak serta merta membuat saya jadi 100 % nurut sama dia bagai robot. Tapi, teman saya itu setia mendampingi saya, menasehati saya, menolong saya. Saya bisa saja nyuekin nasehat2nya, atau berdebat bahkan bertengkar dng dia. Proses pertemanan tsblah yang menjadi proses penyempurnaan saya sehingga bisa jadi orang dan teman yang lebih baik. Nah, itu baru sebuah contoh dari dunia pertemanan antar manusia. Bagaimana jika si teman setia itu adalah Allah sendiri? Tentunya proses yang terjadi memiliki kualitas yang jauh lebih unggul.

Quote
contoh analogi
Mr. X sudah mempunyai aliran kepercayaan-nya sendiri.
Kehidupan orang ini ---secara perspektif umum--- bisa dikatakan sso yg taat pada kepercayaannya, hidup penuh Kasih, dikala dia nyadar dia telah melakukan kesalahan maka dia bertobat/memohon ampun ke "adikuasa" yang dia percayainya itu. Segala apa yg dia perlolah --- baik itu material (duniawi) maupun kebahagiaan (spiritual) --- semua dia benaki sebagai pemberian "adikuasa" yg dia percaya-nya itu. Bahkan talenta-nya sebagai penyanyi kondang, dia juga benaki itu karena Karunia dari adikuasa tsb. Dia tidak juga sombong, tidak berpedoman "aku" pada diri dia. Singkat cerita, nonK ini hidupnya : kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan.

Lalu dimana perbedaan sso K dgn sso nonK ? Kalo yg satu gak ada RK, yg satu ada RK --- namun model kehidupannya sama ?

RK membawa manusia kepada pengenalan akan Allah. Pengenalan tsb tidak sekedar scr kognitif (pengetahuan) tetapi juga secara afektif (spiritual). RK membuat manusia beriman kepada Yesus Kristus.

Jadi, soal Mr.X, tanyakan saja kepada dia:”Anda percaya bahwa Yesus Kristus adalah Allah dan Juruselamat?”  Kalau dia bukan Kristen, dia akan jawab: “Saya tidak percaya” atau “Saya tidak peduli”. Dengan demikian, jelas bahwa kehidupannya yang “sempurna” itu ternyata tidak beneran sempurna. Sebab, standar kehidupan yang sempurna adalah “Kasihilah Tuhan Allah....dan kasihilah sesamamu manusia....”

Mr.X mungkin mengasihi sesama, tapi apakah ia mengasihi Allah? Tidak, karena ia tidak mengenal Yesus Kristus. Kalau dia tidak mengenal Yesus Kristus, maka dia tidak mengenal manusia dengan benar. Kalau dia tidak mengenal manusia dengan benar, maka kasihnya kepada manusia juga tidak akan benar.

Quote
tapi pinoq, menurut saya .... secara general --- tingkat "pemahaman spiritual" sso itu (tanpa memfokuskan agama dia apa), tentu melalui proses.

Tercapainya kehidupan mr.X yg seperti di contoh analogi, tentu melalui proses.
Bagi dia, Allah-lah yg bekerja menyempurnakan dia.

Ya, secara general, spiritualitas memang sebuah proses. Tak terkecuali spiritualitas Kristen. Tapi, apakah benar bahwa Allah yang bekerja pada spiritualitas2 nonKristen? Tidak. Allah tidak mengenal mereka.

Quote
Quote
Quote
Mengenai urutan, saya hanya bisa memberikan yang saya tahu pasti saja:
1. Manusia jatuh dalam dosa.
2. Manusia dilahirbarukan Allah.
3. Manusia beriman kepada Kristus (berakar, bertumbuh, berbuah)
terus RK-nya kapan ?
RK yang terlibat dalam ketiga proses itu.

Salam

Offline r3ck0rd

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 191
  • Reputation Power:
  • Calvin Limuel - Jesus Freak
    • Bible Apple
  • Denominasi: Pentecostal/Foursquare (GPdI)
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #17 on: November 01, 2012, 01:59:14 AM »
dari Termin Islam bolehkan, biar perbandingan saja. kalau ada yang berbeda boleh didiskusikan kembali. dan saya akan jawab yang berkaitan saja.

1. Roh Quds ada di dalam Manusia yang diberikan Tuhan, Roh Quds bukanlah roh biasa namun roh yang diperkuat. jadi kalau ditanyakan ada diluar manusia maka jawabnya GA ADA, karena Ruh Quds sama seperti NYAWA, jika keluar sudah kembali kepadaNYA.

2. TIDAK, Ruh Quds diberikan kepada Hambanya yang terpilih. Kasus Yesus adalah diberikan semenjak penciptaanya.

3.  Tidak, dalam Termin Islam Ruh Quds bukanlah Oknum yang punya pribadi.

4. Tidak, Ruh Quds menjadikan seseorang "memiliki kemampuan" (Nabi dan Malaikat serta Waliyullah).

5. diperkuat dengan Ruh Quds, dijaga dari KEmungkinan berbuat dosa sebelum melakukanya.

7. Ruh tergantung tingkatan manusianya, semakin didekatkan semakin "SUCI".
di no. 7 dikatakan semakin suci. berarti dari keadaan belum suci, belum terlalu suci, berarti masih membuka kemungkinan untuk berbuat dosa dong? tetapi Ruakh HaKodesh yang diperkuat dalam diri kita yang sudah terlebih dulu mengingatkan, bukan tidak mungkin masih bisa berbuat dosa.
Calvin Limuel
@CalvinLimuel13 - twitter
@GenOfLight
http://www.bibleapple.com

Session musician (piano/keyboards, drums), music arranger/teacher/composer, Christian songwriter, web designer, security troubleshooter.
Genre: Christian Music, Gospel, Jazz, Blues, Funk, R&B, Pop, Rock, Alt rock, Techno.

Offline r3ck0rd

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 191
  • Reputation Power:
  • Calvin Limuel - Jesus Freak
    • Bible Apple
  • Denominasi: Pentecostal/Foursquare (GPdI)
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #18 on: November 01, 2012, 02:12:40 AM »
Trims :)
 Analaloi yg bagus, Trims :)
 Pada contoh analogi mr.X di http://forumimankristen.com/index.php/topic,1014.msg23894.html#msg23894 --- bisakah dari sudut pandang Kristen dikatakan ada fungsi RK pada diri mr.X ? (Dimana dari sudut pandang mr.X itu = ada fungsi dari YME).

orang percaya maksudnya ialah orang yang sudah percaya dan menerima Yesus Kristus sebagai juruselamat, bukan sekedar percaya. iblis juga percaya Yesus itu juruselamat, tetapi mereka tidak selamat.  pertanyaan pada yang di bold :

Apakah kronologi-nya sbb ? (dari sudut si manusia ybs) :
1. awalanya sso tidak tahu ttg Injil (dia beriman pada aliran kepercayaan lain)
2. dia mendengar kabar Injil (entah, kabar Injil yg isinya begimana ??)
3. dia MAU percaya kabar tsb --- ini menjadikan dia SUDAH percaya
4a. maka barulah dia MAU menerima Yesus ---> berIMAN.
4b. penge-sah-an melalui Baptis
5. langkah 3 dan 4 terpenuhi, maka RK baru mau masuk ke dia.
6. RK yg baru saja masuk kedalam diri org ini, masih ibarat bayi --- jadi di istilahkan Lahir Baru
7. Krn IMAN & RK perlu bertumbuh, maka ybs perlu "mengundang" RK yg "diluar" sbg pembimbing.

Please CMIIW.

Makasih atas masukan2 Calvin.

:)
salam.
analogi di post tsb udah dijawab pinoq yah. bukan analogi sih tepatnya tapi contoh kasus. itu contoh ideal. paling susah memang menginjili ateis dan dukun ilmu putih, karena apa yang mereka lakukan mereka anggap benar, suka menolong, berbuat baik, dlsb ga ada beda mereka bilang sama kita. Roh Kudus memampukan kita menjadi "perbedaan", qualities yang ga bakal ada di luar pertolongan Roh Kudus. misalnya: mengasihi musuh.

Jadi inget. Gandhi pernah bilang "I like your Christ but I don't like your Christians, because they are so unlike that Christ." Mungkin Gandhi sudah menjadi pemeluk agama Kristen jika tidak ada orang kulit putih yang mengusir Gandhi dari gereja.

buat kronologinya, yes kurang lebih benar.
soal baptis. Ketika menerima Yesus sebagai Juruselamat sudah otomatis selamat. Baptisan cuma perintah Tuhan sebagai lambang pengesahan bahwa kita telah meninggalkan cara hidup yang lama, mati dalam Kristus dan bangkit kembali/lahir baru dalam kebangkitan-Nya dan mengikut Yesus. Tidak tercatat dalam Alkitab bahwa murid-murid Yesus pernah dibaptis, tetapi Yesus menyuruh mereka membaptis orang.
Ketika seseorang menerima Yesus sudah otomatis karena pekerjaan Roh Kudus (1 Korintus 12:3), tetapi orang tersebut perlu memperluas kapasitas Roh Kudus untuk berkerja dalam dirinya, sampai penuh dan meluber, mengalir menjadi berkat bagi banyak orang.
Calvin Limuel
@CalvinLimuel13 - twitter
@GenOfLight
http://www.bibleapple.com

Session musician (piano/keyboards, drums), music arranger/teacher/composer, Christian songwriter, web designer, security troubleshooter.
Genre: Christian Music, Gospel, Jazz, Blues, Funk, R&B, Pop, Rock, Alt rock, Techno.

Offline odading

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 3314
  • Reputation Power:
  • Denominasi: non-agama
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #19 on: November 02, 2012, 12:55:54 AM »
Di dunia fana ini, manusia yg telah lahir baru adalah manusia yg bisa berdosa dan bisa tidak berdosa, BUKAN manusia yang sama sekali tidak bisa berdosa. Itu akan terjadi tapi nanti.
makanya saya tanyakan, apakah disini maksudnya OSAS ? :)

Quote
Jadi, soal Mr.X, tanyakan saja kepada dia:”Anda percaya bahwa Yesus Kristus adalah Allah dan Juruselamat?”  Kalau dia bukan Kristen, dia AKAN jawab: “Saya tidak percaya” atau “Saya tidak peduli”.
IMO - saya rasa tidak semudah itu :). Dari mana bisa diketahui mr.X pasti akan menjawab spt yg di bold ?

Quote
Mr.X mungkin mengasihi sesama, tapi apakah ia mengasihi Allah? Tidak, karena ia tidak mengenal Yesus Kristus. Kalau dia tidak mengenal Yesus Kristus, maka dia tidak mengenal manusia dengan benar. Kalau dia tidak mengenal manusia dengan benar, maka kasihnya kepada manusia juga tidak akan benar.
dari mana bisa diketahui mr.X tidak mengasihi Allah ?

Quote
Tapi, apakah benar bahwa Allah yang bekerja pada spiritualitas2 nonKristen? Tidak. Allah tidak mengenal mereka.
Dari mana bisa diketahui Allah tidak mengenal mereka ?

Karena nonK ?  :think1:

:)
salam.

Offline odading

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 3314
  • Reputation Power:
  • Denominasi: non-agama
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #20 on: November 02, 2012, 01:07:46 AM »
Roh Kudus memampukan kita menjadi "perbedaan", qualities yang ga bakal ada di luar pertolongan Roh Kudus. misalnya: mengasihi musuh.
calvin mungkin karena di luar negeri, jadi nggak tau. Sekedar info : ada sso nonK dijeblosin ke penjara karena di fitnah dan kesalahan penyelidikan polisi. Di penjara, habis2an di digebukin dlsb --- sampe suatu saat terungkap kejadian yg sebenernya, akhirnya dia dilepaskan. Dan dia tidak mengeluarkan satu tuntutan apapun baik ke pihak kepolisian maupun yang memfitnah dia.

Saya lupa dimana artikelnya, mudah2an nanti sempet saya kubek2 internet dan masih ada berita tsb.

Nah, seperti apakah quality perbedaannya dgn yg punya RK --- memohon agar polisi di naikan pangkat ? Tentu tidak :). Memohon yg memfitnah dia agar jangan di adili ? atau bagaimana ?

Quote
buat kronologinya, yes kurang lebih benar.
Trims.
Nanti saya pelajari, kronologi tsb ... :).

Quote
Ketika menerima Yesus sebagai Juruselamat sudah otomatis selamat.
saya juga ada pertanyaan disini... tapi nanti saya bikin thread baru aja supaya gak OOT :).

Quote
Ketika seseorang menerima Yesus sudah otomatis karena pekerjaan Roh Kudus
Quote ini nggak sejalan dgn kronologi yg saya post sebelumnya ... :).

Makasih atas masukan2 Calvin.

:)
salam.

Offline r3ck0rd

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 191
  • Reputation Power:
  • Calvin Limuel - Jesus Freak
    • Bible Apple
  • Denominasi: Pentecostal/Foursquare (GPdI)
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #21 on: November 02, 2012, 04:16:33 AM »
calvin mungkin karena di luar negeri, jadi nggak tau. Sekedar info : ada sso nonK dijeblosin ke penjara karena di fitnah dan kesalahan penyelidikan polisi. Di penjara, habis2an di digebukin dlsb --- sampe suatu saat terungkap kejadian yg sebenernya, akhirnya dia dilepaskan. Dan dia tidak mengeluarkan satu tuntutan apapun baik ke pihak kepolisian maupun yang memfitnah dia.

Saya lupa dimana artikelnya, mudah2an nanti sempet saya kubek2 internet dan masih ada berita tsb.

Nah, seperti apakah quality perbedaannya dgn yg punya RK --- memohon agar polisi di naikan pangkat ? Tentu tidak :). Memohon yg memfitnah dia agar jangan di adili ? atau bagaimana ?
ga tau apa?
saya tau banyak cerita kek gt, banyak pula di Cina, kebanyakan orang Kristen dan misionaris. tau buku "darah dan airmata"?
gmn letak perbedaannya? baca Matius 5:17-48.
Quote
Trims.
Nanti saya pelajari, kronologi tsb ... :).
 saya juga ada pertanyaan disini... tapi nanti saya bikin thread baru aja supaya gak OOT :).
tentang sekali selamat tetap selamat? mungkin ayat ini perlu saya cantumkan:

Romans 10:9
That if thou shalt confess with thy mouth the Lord Jesus, and shalt believe in thine heart that God hath raised him from the dead, thou shalt be saved.

John 6:40
And this is the will of him that sent me, that every one which seeth the Son, and believeth on him, may have everlasting life: and I will raise him up at the last day.

John 8:11b
Neither do I condemn thee: go, and sin no more.

Saya bukan penganut teologi Reformed/Calvinisme, meskipun namanya sama. Tetapi banyak orang salah mengerti tentang ajaran John Calvin tentang "Once Saved Always Saved". Kondisi ini hanya terpenuhi ketika seseorang dengan sadar mengakui bahwa ia manusia berdosa, dan ia butuh Juruselamat lalu percaya dan menerima Yesus sebagai Juruselamat. Hidup yang diperbaharui ini, Yakobus menekankan bahwa harus ada buah yang muncul dari iman pertobatan. Tetapi karena kita masih hidup dalam daging, kita butuh Roh Kudus untuk menolong kita melakukan segala kehendak Allah dalam hidup kita. Dengan bantuan Roh Kudus hidup kita terus diperbaharui, menjadi semakin seperti Yesus, karena Bapa kita sempurna, harus juga kita sempurna (Mat 5:48).

Jacob Arminus menjelaskan hal ini sebenarnya menurut saya sama tetapi dengan penyampaian yang berbeda dengan para teolog reformed (Mark Driscoll pernah menjelaskan I'm a Calvin, not a Calvinist, that came later), ia menyatakan "Keselamatan bisa hilang" but that's for another discussion.

OOT tapi semoga menjawab. Fides quaerens intellectum, credo ut intellegam.

Quote
Quote ini nggak sejalan dgn kronologi yg saya post sebelumnya ... :).

Makasih atas masukan2 Calvin.

:)
salam.
just found this link, thought it would be useful http://www.jesus-is-savior.com/salvation_webpages/33-lordship_salvation_exposed.htm
Calvin Limuel
@CalvinLimuel13 - twitter
@GenOfLight
http://www.bibleapple.com

Session musician (piano/keyboards, drums), music arranger/teacher/composer, Christian songwriter, web designer, security troubleshooter.
Genre: Christian Music, Gospel, Jazz, Blues, Funk, R&B, Pop, Rock, Alt rock, Techno.

Offline striker

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1093
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Isa Ibnu Mariam
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #22 on: November 02, 2012, 09:35:34 AM »
Alow mua...

striker ikut menyimak saja dulu deh, :)

Offline pinoq

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 223
  • Reputation Power:
  • Denominasi: belum pasti
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #23 on: November 02, 2012, 04:51:47 PM »
@odading

Quote
makanya saya tanyakan, apakah disini maksudnya OSAS ?

Saya sempet baca2 soal OSAS di internet. Rupanya ada perdebatan soal hal tsb ya. Bagi saya, diselamatkan ya artinya selamat. Kalo nggak selamat ya artinya nggak diselamatkan.

Seperti yang bro oda sudah tau, saya nggak mengaitkan keselamatan manusia dengan manusia, tapi dengan Allah. Kalo Allah menyelamatkan sso, ya berarti orang tsb selamat. Dan selamat artinya “ memperoleh hidup kekal” (Yoh 3:16).

Bagaimana dengan murtad? Ya, kita pikirkan saja: apakah murtad adalah buah keselamatan? Tentunya, bukan,kan? Jadi, orang murtad adalah orang yg tidak diselamatkan.

Quote
Quote
Jadi, soal Mr.X, tanyakan saja kepada dia:”Anda percaya bahwa Yesus Kristus adalah Allah dan Juruselamat?”  Kalau dia bukan Kristen, dia AKAN jawab: “Saya tidak percaya” atau “Saya tidak peduli”.
IMO - saya rasa tidak semudah itu . Dari mana bisa diketahui mr.X pasti akan menjawab spt yg di bold ?

Soalnya bro oda bilang mr.X ini nonKristen. Kalau nonKristen, berarti by definition mr.X adalah orang yg tidak percaya bahwa Yesus Kristus adalah Allah dan Juruselamat, kan?

Quote
dari mana bisa diketahui mr.X tidak mengasihi Allah ?

Karena bagi Allah, orang yang mengasihiNya adalah orang yang mengasihiNya dalam nama Bapa, Putera dan Roh Kudus. Karena mr.X tidak percaya Yesus Kristus adalah Allah, maka Allah yg dikasihinya bukan Allah Tritunggal alias Allah yang palsu.

Quote
Dari mana bisa diketahui Allah tidak mengenal mereka ?

Karena mereka tidak mengenali suaraNya. Kalo mereka mengenali suaraNya, pasti mereka percaya bahwa Yesus aalah Allah dan Juruselamat. (Ini berkaitan dng perkataan Yesus ttg hubungan Sang Gembala dan domba-dombaNya. Kita pernah diskusi panjang soal hal ini hehehe....)


Salam.

Offline odading

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 3314
  • Reputation Power:
  • Denominasi: non-agama
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #24 on: November 02, 2012, 10:34:25 PM »
ga tau apa?
saya tau banyak cerita kek gt, banyak pula di Cina, kebanyakan orang Kristen dan misionaris
Nah itu, kebanyakan orang Kristen --- tapi bukan berarti tidak ada nonK (walo mungkin 1 diantara milyun, hehehe ... :)).

Quote
tau buku "darah dan airmata"?
gak tau  :P

Quote
gmn letak perbedaannya? baca Matius 5:17-48.
Penerapannya ?

Quote
tentang sekali selamat tetap selamat? mungkin ayat ini perlu saya cantumkan:

Romans 10:9
That if thou shalt confess with thy mouth the Lord Jesus, and shalt believe in thine heart that God hath raised him from the dead, thou shalt be saved.

John 6:40
And this is the will of him that sent me, that every one which seeth the Son, and believeth on him, may have everlasting life: and I will raise him up at the last day.
Pertanyaannya : bukankah semua manusia ... --nanti-- akan mengalami penghakiman ?

(gak usah bales, soalnya saya jadi OOT ... :)).

Quote
Saya bukan penganut teologi Reformed/Calvinisme, meskipun namanya sama. Tetapi banyak orang salah mengerti tentang ajaran John Calvin tentang "Once Saved Always Saved".
INi juga nanti yah... utk di thread laen :)

salam.

Offline odading

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 3314
  • Reputation Power:
  • Denominasi: non-agama
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #25 on: November 02, 2012, 10:54:37 PM »
@odading

Saya sempet baca2 soal OSAS di internet. Rupanya ada perdebatan soal hal tsb ya. Bagi saya, diselamatkan ya artinya selamat. Kalo nggak selamat ya artinya nggak diselamatkan.

Seperti yang bro oda sudah tau, saya nggak mengaitkan keselamatan manusia dengan manusia, tapi dengan Allah. Kalo Allah menyelamatkan sso, ya berarti orang tsb selamat. Dan selamat artinya “ memperoleh hidup kekal” (Yoh 3:16).
ini nanti yah, kalo saya sempet buka thread baru ... :)

Quote
Bagaimana dengan murtad? Ya, kita pikirkan saja: apakah murtad adalah buah keselamatan? Tentunya, bukan,kan? Jadi, orang murtad adalah orang yg tidak diselamatkan.
Maksudnya murtad disini, pindah agama ya ?
Kalo iya itu maksudnya. begimana bisa dikatakan dia adalah yg ungu ? Sementara dia masih hidup ?

Quote
Soalnya bro oda bilang mr.X ini nonKristen. Kalau nonKristen, berarti by definition mr.X adalah orang yg tidak percaya bahwa Yesus Kristus adalah Allah dan Juruselamat, kan?

Karena bagi Allah, orang yang mengasihiNya adalah orang yang mengasihiNya dalam nama Bapa, Putera dan Roh Kudus. Karena mr.X tidak percaya Yesus Kristus adalah Allah, maka Allah yg dikasihinya bukan Allah Tritunggal alias Allah yang palsu.[/quote] Apa ada Allah palsu ???????
Kalo-pun ada, kok mr.X yg ber-Allah-kan palsu hidupnya : kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan.

Quote
Karena mereka tidak mengenali suaraNya. Kalo mereka mengenali suaraNya, pasti mereka percaya bahwa Yesus aalah Allah dan Juruselamat. (Ini berkaitan dng perkataan Yesus ttg hubungan Sang Gembala dan domba-dombaNya. Kita pernah diskusi panjang soal hal ini hehehe....)
hehehe... iyah... komedi puter :).

Masih belon terjawab :
Kapan masuknya person RK ke sso menurut perspektif kronologi ybs ? :).
Duluan mana dgn lahir baru ? ImanPercaya ? Mengenali suaraNYA ? dlsb dlsb.
(mudah2an jawabannya nggak bikin kita naek komedi puter lagi yah...hahaha :D).

salam.

Offline pinoq

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 223
  • Reputation Power:
  • Denominasi: belum pasti
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #26 on: November 03, 2012, 01:05:54 AM »
ini nanti yah, kalo saya sempet buka thread baru ... :)
 Maksudnya murtad disini, pindah agama ya ?
Kalo iya itu maksudnya. begimana bisa dikatakan dia adalah yg ungu ? Sementara dia masih hidup ?

Karena bagi Allah, orang yang mengasihiNya adalah orang yang mengasihiNya dalam nama Bapa, Putera dan Roh Kudus. Karena mr.X tidak percaya Yesus Kristus adalah Allah, maka Allah yg dikasihinya bukan Allah Tritunggal alias Allah yang palsu. Apa ada Allah palsu ???????
Kalo-pun ada, kok mr.X yg ber-Allah-kan palsu hidupnya : kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan.
 hehehe... iyah... komedi puter :).

Masih belon terjawab :
Kapan masuknya person RK ke sso menurut perspektif kronologi ybs ? :).
Duluan mana dgn lahir baru ? ImanPercaya ? Mengenali suaraNYA ? dlsb dlsb.
(mudah2an jawabannya nggak bikin kita naek komedi puter lagi yah...hahaha :D).

salam.

Offline r3ck0rd

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 191
  • Reputation Power:
  • Calvin Limuel - Jesus Freak
    • Bible Apple
  • Denominasi: Pentecostal/Foursquare (GPdI)
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #27 on: November 03, 2012, 12:22:12 PM »
Penerapannya ?
silahkan baca dan resapi.
Quote
Pertanyaannya : bukankah semua manusia ... --nanti-- akan mengalami penghakiman ?
Yes. bagaimanakah keadaan kita saat kita berdiri di hadapan Kristus sebagai Hakim yang Adil?
Calvin Limuel
@CalvinLimuel13 - twitter
@GenOfLight
http://www.bibleapple.com

Session musician (piano/keyboards, drums), music arranger/teacher/composer, Christian songwriter, web designer, security troubleshooter.
Genre: Christian Music, Gospel, Jazz, Blues, Funk, R&B, Pop, Rock, Alt rock, Techno.

Offline striker

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 1093
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Isa Ibnu Mariam
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #28 on: November 03, 2012, 12:25:49 PM »
Kalau tiba2 saya berkata, bahwa saya sekarang dipenuhi dengan Roh Kudus, ada yg percaya gak ya?  :)

Offline r3ck0rd

  • FIK - Full
  • ***
  • Posts: 191
  • Reputation Power:
  • Calvin Limuel - Jesus Freak
    • Bible Apple
  • Denominasi: Pentecostal/Foursquare (GPdI)
Re: Beberapa pertanyaan tentang Roh Kudus
« Reply #29 on: November 04, 2012, 01:33:35 AM »
buktinya apa? ada buah-buah pertobatan tidak?
Calvin Limuel
@CalvinLimuel13 - twitter
@GenOfLight
http://www.bibleapple.com

Session musician (piano/keyboards, drums), music arranger/teacher/composer, Christian songwriter, web designer, security troubleshooter.
Genre: Christian Music, Gospel, Jazz, Blues, Funk, R&B, Pop, Rock, Alt rock, Techno.