jadi dosa warisan Adam yg sesungguhnya itu yg mana? karena makan buah (yg dilarang olah Allah), atau dosa karena ikut hasutan iblis?
dosa warisan Adam = bahwa daging manusia menyebabkan kelakukan manusia terikat oleh dosa sehingga berbuat dosa, dosa adalah satu noda yang tidak terhapuskan dalam daging manusia.
Jadi mereka semua tahu kalau mereka akan menanggung dosa kakek nenek moyang sampai kematian mereka, tapi tdk ditulis dlm Alkitab?
bukankah itu (dosa waris) adalah doktrin yg sangat mendasar, dan saya rasa pemberitaan hal tersebut dtk akan membuat PL sangat besar deh mas
Bagaimana bisa mereka ditetapkan menjadi penghuni neraka, tanpa tahu kesalahan yg mereka perbuat?
mereka tidak menanggung dosa yang diperbuat mereka kakek nenek moyang mereka.
Ul 24:16 Janganlah ayah dihukum mati karena anaknya, janganlah juga anak dihukum mati karena ayahnya; setiap orang harus dihukum mati karena dosanya sendiri.
kutuk dosa yang disebabkan satu orang yang menyebabkan semua manusia lahir dalam keadaan berdosa, bukan menanggung dosa leluhurnya.
Rom 5:19 ... oleh ketidaktaatan satu orang (yaitu Adam) semua orang telah menjadi orang berdosa
yang membuat manusia tidak mampu berbuat hal baik yang sempurna yang berkenan di hadapan Allah
Yes 64:6a Demikianlah kami sekalian seperti seorang najis dan segala kesalehan kami seperti kain kotor
sebagai contoh, seorang anak kecil bisa mencuri atau berbohong pada orang tua tanpa perlu diajari, tiba2 bisa berbohong sendiri. Itu adalah akibat kita semua lahir dalam keadaan berdosa.
benar, tapi lebih besar dosanya kalau membangkang perintah Allah, bukan begitu?
Ibarat kalau yg membangkang perintah Allah saja, Allah mau menebusnya. mengapa yg hanya berbohong kepada orang lain, Allah tdk mau menebusnya.
semua dosa sama di mata Allah, tidak ada yang besar tidak ada yang kecil. Ga ada orang yang bisa membanggakan dosa nya lebih kecil dari si pembunuh karena cuma mencuri barang, padahal sama-sama dosa!
Yakobus 2:10 Sebab barangsiapa menuruti seluruh hukum itu, tetapi mengaibaikan satu bagian dari padanya, ia bersalah terhadap seluruhnya.
itu inti pertanyaannya mas, Adam yg berdosa karena membangkang perintah Allah, ditebus oleh Allah dengan menjadi manusia, nah dosa iblis yg menghasut Adam, kok tdk ditebus oleh Allah?
sudah saya jelaskan. iblis dahulunya sama-sama malaikat tetapi membangkang (Yudas 1:6), dan malaikat tidak seperti manusia yang diciptakan dengan bentukan tangan Tuhan sendiri dan nafas Allah sendiri.
Apa karena Allah lebih mencintai manusia ketimbang iblis?
bisa demo nanti iblis.. hehehe
dari jaman adam dan hawa, ia sudah demo, dan sampai sekarang dia demo dengan cara menghasut lebih banyak manusia supaya menjauh dari Tuhan Allah yang benar.
Sama mas dlm Islam, Allah menciptakan Jin (bukan iblis).
Dan Jin yg membangkang itulah yg kemudian disebut iblis.
Tapi dlm Islam ada juga Jin yg taat kepada Allah, tdk semua jin membangkan dan menjadi iblis.
Dan jin yg taat kepada Allah, tetaplah jin, bukan malaikat.
apnya yang sama? Allah hanya menciptakan malaikat, bukan jin dan malaikat.
Kalau dlm kristen apa yg menyebabkan iblis memberontak?
rombongan gitru ya mas mberontaknya, sampai sepertiga..
Yehezkiel 28:15-18
28:15 Engkau tak bercela di dalam tingkah lakumu sejak hari penciptaanmu sampai terdapat kecurangan padamu.
28:16 Dengan dagangmu yang besar engkau penuh dengan kekerasan dan engkau berbuat dosa. Maka Kubuangkan engkau dari gunung Allah dan kerub yang berjaga membinasakan engkau dari tengah batu-batu yang bercahaya.
28:17 Engkau sombong karena kecantikanmu, hikmatmu kaumusnahkan demi semarakmu. Ke bumi kau Kulempar, kepada raja-raja engkau Kuserahkan menjadi tontonan bagi matanya.
28:18 Dengan banyaknya kesalahanmu dan kecurangan dalam dagangmu engkau melanggar kekudusan tempat kudusmu. Maka Aku menyalakan api dari tengahmu yang akan memakan habis engkau. Dan Kubiarkan engkau menjadi abu di atas bumi di hadapan semua yang melihatmu.
Yesaya 14:12-15
14:12 "Wah, engkau sudah jatuh dari langit, hai Bintang Timur, putera Fajar, engkau sudah dipecahkan dan jatuh ke bumi, hai yang mengalahkan bangsa-bangsa!
14:13 Engkau yang tadinya berkata dalam hatimu: Aku hendak naik ke langit, aku hendak mendirikan takhtaku mengatasi bintang-bintang Allah, dan aku hendak duduk di atas bukit pertemuan, jauh di sebelah utara.
14:14 Aku hendak naik mengatasi ketinggian awan-awan, hendak menyamai Yang Mahatinggi!
14:15 Sebaliknya, ke dalam dunia orang mati engkau diturunkan, ke tempat yang paling dalam di liang kubur.