Yang ditindak OOT nya atau saling serangnya?
OOT akan ditindak.
Saling serang akan ditindak.
Kedua belah pihak yg terlibat akan ditindak, FIK tidak akan mentolerir dan tidak menerima alasan apapun utk pelanggaran ini.
Yang masalah kata 'omong kosong' nya atau apa?
Kembali saya tanyakan, apakah kata 'omong kosong' adalah kata kata tidak sopan, dan terlarang?
Sekedar informasi, kata 'omong kosong' bukanlah kata makian, ataupun kata kata tak senonoh.
Yang menjadi masalah adalah ketika seorang member ”menuding” member lain omong kosong.
Telah jelas terlihat dari reaksi member lain tersebut bahwa kata ”omong kosong” ini diterima sebagai penghinaan, bukan sebagai bagian dari argument argument objective.
Jika “tudingan omong kosong” itu bukan dimaksudkan utk menghina, maka tugas member yg melontarkan ”tuduhan” ini adalah mengklarifikasi, bukan dengan terus2an menyebut ”omong kosong” atau menyindir2 bahwa member lain tersebut berkata2 ”omong kosong”.
Jika suasana diskusi berlanjut menjadi tidak nyaman karena situasi yg memanas dari kedua pihak tersebut, maka moderator akan turun menengahi.
Meneruskan tudingan "omong kosong", dalam hal ini dapat diartikan sebagai personal attack, karena yg diserang bukan lagi argumentnya, tetapi orangnya.
Ilustrasi:
A: ”B, kamu omong kosong!!” --> moderator mulai waspada
Scenario 1
B: “Bukan omong kosong, ini bukti 1, 2, 3, dst”
A: ”Okay, tapi menurut saya harusnya 6, 7, 8, dst”
(diskusi berlanjut adem & sehat)
--> moderator tidak jadi turun tangan
Scenario 2:
B: “enak saja, loe tuh yg omong kosong”
A: ”bukan, maksud saya gini, 1, 2, 3. Silakan dijelaskan lagi.”
B: “dasar loe ya, omong kosong malah ngatain gue omong kosong”
--> moderator menegur B
Scenario 3:
B: “enak saja, loe tuh yg omong kosong”
A: ”dasar omong kosong loe!!”
--> Moderator menegur A & B
Scenario 4:
B: ”sompret, loe tuh yg omong kosong”
A: ”eh... ada orang omong kosong...”
B: ”orang omong kosong tapi teriak2 orang lain omong kosong”
A: ”tong kosong... tong kosong...”
--> moderator menegur A & B
Silahkan buat batasan yang jelas, agar member tidak menjadi terjebak pada 'perasaan' admin. Karena batasan dan aturan harus objektif tidak bisa subjektif.
Moderator dan admin yg menjalankan tugas sebagai moderator, memiliki hak prerogatif dalam menilai apakah diskusi berjalan secara sehat atau tidak, terlepas penilain ini objective atau dipertanyakan objektifitasnya.
Ini salah satu referensi yg bisa kita lihat:
http://www.wisegeek.org/what-is-a-forum-moderator.htmIf the tone of a forum becomes hostile or starts to move in the direction of personal attacks, the forum moderator usually has the discretion to lock the discussion to prevent heated, interchanges. He may also be able to hide discussions he deems unworthy of further discussion. Conversely, topics he feels deserve further examination can be posted indefinitely by moderator even if they garner no comments.
Dalam FIK, moderator sebetulnya tidak berkewajiban menjawab keberatan member yg ditegur.Jika moderator dinilai tidak objective atau tidak kompeten, maka yg berhak mempertanyakan dan membawa moderator itu ke dewan pengurus FIK adalah moderator yg lain. Itulah alasannya FIK menempatkan setidaknya 2 moderator utk setiap board.
Oooh, bukan tugas seorang member untuk selalu membatasi diri saat diskusi, terlebih lagi terdapat moderator yang bertugas. Jika ada yang tidak sesuai dengan aturan, silahkan tindak. Tetapi harus sesuai dengan aturan yang ada. Bukan sesuai dengan 'perasaan' seorang moderator atau seorang admin.
Semua member FIK, baik member biasa maupun moderator, memiliki kewajiban utk membatasi diri.
Sekali lagi, moderator memiliki hak prerogatif utk menilai apakah diskusi layak diinterupsi atau tidak. Dan yang memiliki previllege utk mempertanyakan tugas moderasi yg dilakukan oleh seorang moderator adalah moderator yg lain.
Forum yang baik, pasti akan terjadi diskusi yang baik. Jika diskusi memanas, maka tugas moderator melihat dan mengamati, SIAPA yang mengawali, dan tegur sang pembuat ulah. Jika sudah terlanjur terjadi pertikaian, moderator atau admin bisa bertindak, dengan menghapus, memberi warning, atau bahkan banned.
Sekali lagi, aturannya harus jelas. Apakah dalam pertengkaran ada kata kata kasar, caci maki, atau hujatan yang dilontarkan? Jika tidak ada, jangan buat aturan baru yang aneh aneh. Kalau memang OOT, tegur OOT nya, bukan karena soal 'omong kosong' nya.
Silakan dilihat ilustrasi yg aku berikan di atas.
Semoga Anda maklum mengapa aku memberikan warning kepada Anda dan bro solideogratia.
Kira kira jelas min, dimana anda keliru? Seharusnya sih gak usah saya jelasin, anda admin forum ini kan?
Terima kasih atas masukan Anda, aku terima dan aku renungkan sebagai kritik yg membangun.
Semoga Anda juga memaklumi penjelasan yg aku berikan di atas.