Salam Oom Han
Efesus 2:15
Dalam Efesus 2:11-22 Paulus memberikan pengertian bahwa lewat Salib Kristus, manusia diperdamaikan dengan Allah. Lewat Salib Kristus, tidak ada lagi dinding / tembok pemisah antara bangsa Yahudi dan non Yahudi. Semua yang percaya kepada Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat akan menerima keselamatan yang Kristus sediakan lewat SalibNya.
Kita tahu Allah memberikan Hukum Taurat yang berisi berbagai perintah dan ketetapan yang begitu lengkap, seperti cara bercocok tanam, cara makan, berbagai makanan halal dan haram, dlsb.
Allah memberikan Hukum ini tentu dengan tujuan, salah satunya, untuk membuat umat pilihanNya memiliki hidup yang berbeda dengan bangsa-bangsa lain yang hidup tanpa hukum, yang tentunya begitu liar dan tidak beradab.
Sehingga hal ini membuat bangsa Yahudi memiliki konsep berpikir yang eksklusif bahwasanya hanya merekalah yang mengenal Allah, hanya mereka yang pantas menerima keselamatan dari Allah. Yang sebenarnya, pengertian mereka tentang 'keselamatan' itu sendiri hanya sebatas bagaimana Allah akan 'menyelamatkan/membebaskan' mereka dari penjajahan bangsa Romawi.
Kita bisa lihat dalam Kis 21:27-32.
Apa yang mereka pahami dalam tradisi yahudi adalah tidak boleh bergaul dengan orang non yahudi spt, samaria, romawi, yunani, dll, apalagi membawanya ke dalam Bait Allah.
Dan Paulus sendiri harus menghadapi kemarahan dan keberingasan orang2 sebangsanya sendiri karena tradisi dan adat istiadat yahudi.
Hukum inilah yang Paulus maksud.
Hukum yang memisahkan bangsa yahudi dan non yahudi.
Adat dan tradisi yahudi yang telah begitu kuat, yang tentu tidak mudah memberi pengertian yang baru, karena mereka sendiri banyak yang menolak Kristus.
Jadi segala perintah dan ketentuan Hukum Taurat, yang ada dalam Hukum Musa dan tradisi Yahudi yang memisahkan hubungan antara manusia (bangsa yahudi dan non yahudi), inilah yang Paulus maksudkan.
Sejalan dengan maksud Yesus untuk saling mengasihi, sesama manusia, siapapun itu.
Yoh 13:34
Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi; sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi.
sudah jelas dan gamblang dalam efesus 2: 15 yang dibatalkan adalah SEGALAn Perintah dan ketentuan Hukum Taurat
Segala disini berarti seluruh Bukan sebagian.saja.P. Baru: Efesus
2:15 sebab dengan mati-Nya sebagai manusia
Ia(Yesus) telah
membatalkan hukum Taurat dengan segala perintah dan ketentuannya,
Jika memang Yesus membatalkan hanya sebagian saja maka efesus 2:15
Tidak akan ada kata SEGALA
mungkin bunyinya akan tertulis demikian
P. Baru: Efesus
2:15 sebab dengan mati-Nya sebagai manusia
Ia(Yesus) telah
membatalkan hukum Taurat dengan SEBAGIAN perintah dan ketentuannya,
Atau
P. Baru: Efesus
2:15 sebab dengan mati-Nya sebagai manusia
Ia(Yesus) telah
membatalkan hukum Taurat hanya perintah tentang yahudi dan non yahudi
Tuhan Yesus memberkati
Han