Author Topic: Desert Wisdom  (Read 6171 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #15 on: September 19, 2014, 08:18:40 AM »
Kalo begitu, saat mendapat masalah apakah kita bersedih ataukah bersyukur ?
Apakah dengan mendapat masalah kita malah justru nantinya menjadi dekat dengan Tuhan ?

katakan begini saja Kung Pho, hei masalah, aku punya Tuhan yang lebih besar daripada engkau  :)
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #16 on: September 19, 2014, 08:19:28 AM »
September 19

TEMPAT PENGUBURAN


Seorang rahib bertanya kepada Poemen, “Apa yang harus aku lakukan?”

Dia berkata, “Ketika Abraham memasuki tanah terjanji, dia membuat sebuah kuburan bagi dirinya sendiri, dan membeli tanah tersebut sebagai tempat penguburan bagi keturunannya.”

Rahib itu berkata kepadanya, “Tempat penguburan ini apa?”

Poemen berkata, “Sebuah tempat untuk menangis dan menderita.”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #17 on: September 22, 2014, 08:08:40 AM »
September 20

JIKA DUA ATAU TIGA ORANG BERKUMPUL . . .

Seorang rahib diserang oleh nafsu. Dia mulai berjuang dan berpuasa lebih, dan selama empat belas tahun menjaga dirinya melawan godaan tersebut dan tidak menyerah. Setelah itu, dia pergi ke suatu komunitas dan memberi tahu mereka semua tentang apa yang telah dideritanya. Sebuah kesepakatan dibuat, dan selama satu minggu mereka semua berpuasa demi dia, berdoa kepada Allah terus menerus; dan kemudian godaannya berhenti.
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #18 on: September 22, 2014, 08:09:44 AM »
September 21

MEMBUANG KENIKMATAN TUBUH

Evagrius mengutip sebuah pepatah seorang pertapa, “Aku membuang kenikmatan tubuh untuk dapat melenyapkan kemarahan. Aku tahu bahwa karena kenikmatanlah aku harus berjuang dengan kemarahan, pikiranku terganggu, dan pengertianku jadi hilang.”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #19 on: September 22, 2014, 08:11:48 AM »
September 22

FILAGRIUS

Salah satu dari orang-orang kudus yang bernama Filagrius tinggal di Yerusalem dan bekerja keras untuk mendapatkan sesuap nasi.
Ketika dia sedang berdiri di pasar untuk menjual apa yang telah dibuatnya, sebuah kantong yang penuh berisi koin terjatuh ke tanah di dekatnya tanpa sengaja.
Filagrius menemukannya, dan berdiri berpikir, “Orang yang kehilangan uang ini pasti akan segera kembali.”
Tak lama kemudian, orang yang kehilangan uang itu memang kembali, sangat sedih. Maka Filagrius menemuinya dan mengembalikan kantongnya.
Pemilik uang itu ingin memberinya sedikit uang, tetapi pertapa tidak mau menerima apapun juga.
Maka pemilik itu mulai berteriak, “Kemari dan lihatlah apa yang telah dilakukan oleh hamba Allah ini.”
Tetapi Filagrius melarikan diri tanpa diketahui, dan keluar dari kota itu, sehingga mereka tidak tahu apa yang telah dilakukannya, dan tidak memberinya penghormatan.
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #20 on: September 23, 2014, 08:14:10 AM »
September 23

LARI DARI TUBUH

Poemen berkata, “Awal dari kejahatan adalah membeda-bedakan pikiran.”

Dia juga berkata, “Sungguh baik untuk lari dari hal-hal tubuh. Ketika seseorang sibuk berperang dengan tubuh, dia seperti seseorang yang berdiri di pinggir kolam yang dalam, yang mana musuh dapat segera menceburkannya begitu melihatnya.

Tetapi, ketika dia telah dapat mengesampingkan hal-hal tubuh, dia seperti seseorang yang berdiri jauh dari kolam, sehingga jika si musuh menyeret untuk menceburkannya, Allah akan membantunya pada saat dia sedang diseret ke sana.”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #21 on: September 24, 2014, 08:31:55 AM »
September 24

BIARLAH HATIMU DAMAI

Seorang rahib bertanya kepada seorang pertapa, “Berilah aku petunjuk yang baik yang dapat aku lakukan dan menghidupinya.”

Pertapa itu berkata, “Hanya Tuhan yang tahu apa yang baik. Tetapi aku pernah mendengar bahwa salah satu dari pertapa-pertapa itu bertanya kepada Nisteros agung, yang adalah teman Antonius, ‘Pekerjaan baik apa yang harus aku lakukan?’ dan dia menjawab, ‘Sesungguhnya semua pekerjaan sama-sama menyenangkan Allah? Kitab Suci mengatakan, Abraham itu ramah dan Allah bersamanya; Elia menyukai keheningan dan Allah bersamanya; Daud itu rendah hati dan Allah bersamanya.’ Jadi apapun juga yang membuatmu tenggelam dalam mengikuti kehendak Allah, lakukanlah dan biarlah hatimu damai.”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #22 on: September 25, 2014, 08:20:35 AM »
September 25

THE NATURE OF WATER

Yohanes berkata, “Suatu hari kami pergi ke Siria untuk bertemu Poemen karena kami ingin bertanya tentang kerasnya hati. Tetapi dia tidak mengerti bahasa Yunani dan kami tidak memiliki penterjemah. Ketika dia melihat kami semua malu, dia mulai berbicara dalam bahasa Yunani, berkata, ‘Sifat air itu lembut, sifat batu itu keras; tetapi jika sebuah botol digantung di atas sebuah batu supaya air di dalamnya menetes turun, air itu akan mengikis batu tersebut. Begitu juga halnya dengan sabda Allah; sabda Allah itu lembut dan hati kita keras, tetapi jika seseorang sering mendengarkan sabda Allah, maka sabda itu akan mendobrak hatinya untuk takut akan Allah.’”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #23 on: September 26, 2014, 08:56:00 AM »
September 26

MATIUS 5:41

Salah satu bapa padang gurun berkata, “Jika seseorang meminta sesuatu kepadamu dan engkau memberikannya, meskipun engkau dipaksa untuk memberikannya, biarkanlah hatimu pergi bersama pemberian itu, seperti ada tertulis, ‘Dan siapapun yang memaksa engkau berjalan sejauh satu mil, berjalanlah bersama dia sejauh dua mil’ (Matius 5:41). Hal ini berarti bahwa jika engkau dimintai sesuatu, berikanlah dengan hati yang tulus.”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #24 on: September 26, 2014, 08:57:29 AM »
September 27

LUKAS 6:27-31

Suatu kali, beberapa perampok mendatangi pertapaan dan berkata, “Kami datang untuk mengeluarkan semua barang-barang dari selmu.”
Pertapa itu berkata, “Ambillah apapun yang kau lihat, anakku.”
Maka mereka mengambil apa saja yang mereka temukan dalam sel tersebut, dan kemudian pergi.
Tetapi mereka melewatkan sebuah tas kecil yang tersembunyi dalam sel itu.
Pertapa itu mengambilnya dan berlari mengejar perampok tersebut, berteriak, “Anakku, engkau melewatkan tas ini, ambillah.”
Perampok itu kagum atas kesabarannya dan mengembalikan semua barang-barangnya dan menebus kesalahan mereka padanya.
Mereka berkata satu sama lain, “Orang ini sungguh-sungguh hamba Allah.”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #25 on: September 26, 2014, 08:58:31 AM »
September 28

ORANG BODOH

Mereka bercerita tentang Ammon bahwa beberapa orang memintanya untuk menjadi penengah dalam pertikaian mereka tetapi pertapa itu tidak mengindahkannya.
Maka, seorang wanita berkata kepada tetangganya, “Pertapa ini sungguh-sungguh bodoh!”
Ammon mendengarnya; dan memanggilnya, lalu berkata, “Kau pasti tidak dapat membayangkan betapa kerasnya aku berusaha di berbagai gurun untuk dianggap sebagai orang bodoh! Tetapi sekarang engkau sudah tahu bahwa kebodohan adalah bagian dari sifat asliku, engkau membuat semua usahaku untuk berpura-pura bodoh sia-sia.”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline Phooey

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Desert Wisdom
« Reply #26 on: September 27, 2014, 06:41:00 AM »


Lanjut terus Mbak Mod   :afro: :afro: :afro:
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)

Offline Lily

  • Moderator
  • Super Hero
  • *****
  • Posts: 1395
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Katolik
Re: Desert Wisdom
« Reply #27 on: September 29, 2014, 08:33:31 AM »
September 29

TAATILAH Kitab Suci

Para pertapa pernah berkata, “Allah menuntut hal berikut pada umat Kristiani: untuk mentaati Kitab Suci, yang berisi aturan-aturan akan apa yang harus mereka katakan dan lakukan, dan sesuai dengan ajaran para uskup ortodoks dan para guru.”
“If you are humble nothing will touch you, neither praise nor disgrace, because you know what you are.” 
[Mother Teresa]

Offline salt

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 2507
  • Reputation Power:
  • Denominasi: **
Re: Desert Wisdom
« Reply #28 on: September 29, 2014, 08:55:01 AM »
September 29

TAATILAH Kitab Suci

Para pertapa pernah berkata, “Allah menuntut hal berikut pada umat Kristiani: untuk mentaati Kitab Suci, yang berisi aturan-aturan akan apa yang harus mereka katakan dan lakukan, dan sesuai dengan ajaran para uskup ortodoks dan para guru.”

Termasuk kuduskanlah hari sabat, larangan makan babi?

 :what: :shrug:

Offline Phooey

  • Super Hero
  • ******
  • Posts: 5491
  • Reputation Power:
  • Denominasi: Χριστός
Re: Desert Wisdom
« Reply #29 on: September 29, 2014, 09:19:05 AM »
Termasuk kuduskanlah hari sabat, larangan makan babi?

 :what: :shrug:

Kog jadinya diambil arti literal ???

 :D
Καὶ μὴ κρίνετε, καὶ οὐ μὴ κριθῆτε· καὶ μὴ καταδικάζετε, καὶ οὐ μὴ καταδικασθῆτε. ἀπολύετε, καὶ ἀπολυθήσεσθε· (Luk 6:37 BGT)